Suara.com - Seorang anak tewas dalam kerusuhan Timnas Prancis dan Maroko usai pertandingan Piala Dunia 2022. Anak itu seorang anak lelaki tewas dengan tragis.
Anak itu ditabrak mobil pada Rabu kemarin di Montpellier.
"Anak itu dilarikan ke rumah sakit setelah ditabrak kendaraan, tetapi upaya untuk menyelamatkan nyawanya sia-sia," kata pejabat pemerintah dikutip dari Daily Star.
Polisi anti huru hara berjuang untuk menahan kekacauan saat para penggemar bentrok di seluruh negeri.
Tapi bentrokan paling parah terjadi di Montpellier.
Kursi-kursi dilempar dan kembang api diluncurkan selama huru-hara.
5.000 polisi sudah dikerahkan di seluruh Paris. Tapi kekacauan tetap terjadi.