Josep Maria Ferre Ybarza atau Coco merupakan pelatih Timnas Filipina yang lahir di Barcelona, Spanyol pada 26 November 1983.
Dirangkum dari berbagai sumber, Coco tak punya pengalaman bermain di level profesional. Namun hal ini tak membuatnya berhenti bergelut di sepak bola.
Diketahui, ia langsung mengambil jalur kepelatihan dengan mengawali karier kepelatihannya di akademi CE Europa di Spanyol.
Kariernya di dunia kepelatihan akademi kemudian berlanjut ke CE Premia, sebelum akhirnya menjadi pelatih di akademi Barcelona Escola, yakni akademi yang mengayomi anak-anak sekolah sebelum bergabung raksasa Catalan itu.
Setelah menimba ilmu kepelatihan di Barcelona Escola, Coco mengambil keputusan merantau ke Asia, di mana ia menerima pinangan Buriram United sebagai pelatih tim B atau tim muda pada 2013.
Pada 2015, Coco kemudian berganti klub ke Ratchaburi Mitr Phol, di mana di klub ini ia mendapat kesempatan melatih tim profesional untuk pertama kalinya.
Nahas kariernya tak bertahan lama usai gagal membawa Ratchaburi Mitr Phol finis tujuh besar di Liga Thailand, sehingga kontraknya tak diperpanjang di akhir musim.
Usai pergi dari Ratchaburi, Coco bergabung Bangkok Glass sebagai asisten, sebelum menjadi pelatih tim utama pada 2017 dan dipecat pada 2018.
Setelah mengalami karier naik turun di Asia Tenggara, Coco berpetualang ke Puerto Rico dan menjadi pelatih utama klub bernama Bayamon.
Lagi-lagi kariernya tak berjalan panjang. Pada 2019, Coco kembali ke Asia dan menjadi asisten pelatih tim India, East Bengal hingga awal tahun 2020.