Suara.com - Kamboja menjadi lawan pertama timnas Indonesia di Piala AFF 2022, bukan lawan sembarangan dengan adanya tiga pemain yang harus diwaspadai Shin Tae-yong.
Persiapan matang harus dilakukan timnas Indonesia jelang duel melawan Kamboja di laga pertama fase grup Piala AFF 2022.
Kamboja menjadi lawan pertama timnas Indonesia, selain Thailand, Filipina dan Brunei Darussalam yang tergabung di Grup A.
Meski diprediksi bakal lolos babak selanjutnya, meremehkan lawan bukan hal yang perlu dilakukan dan justru waspada menjadi kunci.
Termasuk saat melawan Kamboja, di atas kertas timnas Indonesia memiliki rekor mentereng atas calon lawan di laga pertama fase grup.
Namun seiring waktu berlalu, Kamboja juga memiliki perubahan cara bermain serta memiliki deretan pemain yang perlu diwaspadai timnas Indonesia.
Setidaknya ada 3 pemain Kamboja yang perlu diwaspadai Marc Klok dkk, siapa saja para pemain tersebut? berikut ini penjelasannya.
![Pemain Timnas Kamboja, Nick Taylor. [Instagram/@itsnicktaylor]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/12/06/34456-pemain-timnas-kamboja-nick-taylor-2.jpg)
Penyerang Kamboja kelahiran Amerika Serikat, usianya masih 24 tahun namun kualitasnya tak diragukan sebagai pemain di kompetisi kasta kedua Liga Amerika Serikat, Orlando City B.
Baca Juga: Izin Timnas Indonesia Pakai SUGBK di Piala AFF 2022 Belum Dapat, Soal Penonton Masih Tanda Tanya
Selama membela klub tersebut, Nick sudah mencatatkan 22 kali bermain dan menorehkan satu gol, bukan tak mungkin Nadeo Argawinata bakal memungut bola dari jala gawangnya karena Nick.