Suara.com - Meskipun tidak diunggulkan di atas kertas, Timnas Maroko tetap punya peluang untuk mempermalukan Timnas Prancis pada babak semifinal Piala Dunia 2022.
Duel Prancis vs Maroko siap tersaji di empat besar Piala Dunia 2022 yang akan dihelat Stadion Al Bayt, Qatar, Kamis (15/12/2022) dini hari WIB.
Sebelum mencapai semifinal ini, Maroko sempat membuat kejutan dengan menumbangkan perlawanan Portugal pada fase perempat final.
Duel yang berlangsung pada Sabtu (10/12/2022) itu sukses dimenangkan oleh Maroko dengan skor 1-0.
Kemenangan ini sudah cukup untuk membawa Maroko ke semifinal sekaligus jadi tim asal Afrika pertama yang tampil di babak empat besar Piala Dunia.
Berikut tiga alasan Maroko bisa mempermalukan Prancis di semifinal Piala Dunia 2022:
1. Pemain Berkualitas Jebolan Eropa
Meskipun berstatus sebagai klub asal Afrika, tetapi kekuatan utama timnas Maroko pada Piala Dunia 2022 ini lebih banyak diperkuat pemain-pemain kelahiran luar negeri.
Pasalnya, dari total 24 nama pemain yang dibawa, 14 nama di antaranya tercatat lahir di luar negeri. Meskipun demikian, mereka punya darah keturunan Maroko.
Baca Juga: Garang Bareng Maroko di Piala Dunia 2022, Sofyan Amrabat Didukung sang Kakak Gabung PSG
Pemain-pemain yang berkarier di luar negeri ini juga tak kaleng-kaleng. Sebab, ada nama Hakim Ziyech yang berkarier di Chelsea, hingga Achraf Hakimi, pemain Paris Saint-Germain.