Suara.com - Piala Dunia 2022 Qatar telah memasuki babak semifinal. Terdapat tiga klub Eropa yang menyumbang pemain paling banyak yang tersebar dalam empat tim yang tersisa. Siapa saja?
Semifinalis Piala Dunia 2022 Qatar memiliki sejumlah pemain yang ternyata berasal dari klub yang sama. Kylian Mbappe (Prancis) dan Achraf Hakimi (Maroko) misalnya dari Paris Saint-Germain (PSG).
Sementara itu para pemain andalan Atletico Madrid juga bakal 'baku hantam' dalam perebutan satu tiket final Piala Dunia 2022 Qatar di laga Argentina vs Kroasia.
Semifinal Piala Dunia 2022 mempertemukan empat dengan komposisi dua tim favorit dan sisanya merupakan kejutan. Argentina bakal berjumpa Kroasia dan Prancis menghadapi kuda hitam Maroko.
Baca Juga: Ronaldo Lebih Favoritkan Prancis Juara Piala Dunia 2022 Ketimbang Argentina
Kehadiran Maroko di semifinal edisi kali ini tentu mengejutkan. Pasalnya, jalan yang mereka ditempuh dari fase grup sama sekali tidak mudah.
Maroko berhasil mengungguli Kroasia, Belgia dan Kanada untuk jadi juara Grup F, sebelum membungkam Spanyol di 16 besar dan Portugal di perempat final.
Maroko menjadi negara Afrika pertama yang menginjakkan kaki di semifinal Piala Dunia.
Terlepas dari itu, klub mana saja yang menjadi penyumbang pemain terbanyak di Piala Dunia 2022 khususnya pada partai semifinal? berikut di antaranya.
1. Bayern Munchen
Kingsley Coman, Benjamin Pavard, Dayot Upamecano (Prancis); Josip Stanisic (Kroasia); Noussair Mazraoui (Maroko)
2. Atletico Madrid
Angel Correa, Nahuel Molina, Rodrigo de Paul (Argentina); Antoine Griezmann (Prancis); Ivo Grbic (Kroasia)
3. Sevilla
Yassine Bounou, Youssef En-Nesyri (Maroko); Gonzalo Montiel, Marcos Acuna, Papu Gomez (Argentina)
[Eko Isdiyanto]