Kalahkan Portugal di Perempat Final Piala Dunia 2022, Pelatih Maroko: Ini Bukan Keajaiban, Tapi Hasil Kerja Keras

Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 11 Desember 2022 | 06:04 WIB
Kalahkan Portugal di Perempat Final Piala Dunia 2022, Pelatih Maroko: Ini Bukan Keajaiban, Tapi Hasil Kerja Keras
Pelatih Maroko Walid Reragui di angkat oleh para pemainnya saat merayakan kemenangan pertandingan sepak bola perempat final Piala Dunia Qatar 2022 antara Maroko dan Portugal di Stadion Al-Thumama di Doha pada 10 Desember 2022. Karim JAAFAR/AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Maroko menang 1-0 atas Portugal berkat gol sundulan Youssef En-Nesyri yang melompat tinggi demi membelokkan umpan silang kiriman Yahia Attiyat Allah.

Hasil itu membuat Maroko menorehkan catatan emas sebagai tim benua Afrika sekaligus tim anggota Liga Negara-Negara Arab pertama yang mencapai babak semifinal Piala Dunia.

Maroko akan menghadapi Prancis di semifinal Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan Inggris dengan skor 2-1 di Stadion Al Bayt pada Minggu (11/12/2022) dini hari WIB. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI