Hasil Liga 1: Ditahan Imbang Tim Juru Kunci Persik Kediri, Persija Jakarta Terlempar dari Posisi Tiga Besar

Sabtu, 10 Desember 2022 | 20:20 WIB
Hasil Liga 1: Ditahan Imbang Tim Juru Kunci Persik Kediri, Persija Jakarta Terlempar dari Posisi Tiga Besar
Logo Liga 1 2021/2022. [Istimewa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta ditahan tim juru kunci Persik Kediri dalam pekan ke-13 Liga 1 2022/2023 di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (10/12/2022) malam WIB. Tertinggal terlebih dulu, Persija hanya bisa bermain 1-1 kontra Persik.

Hasil seri membuat Persija gagal bertahan di posisi tiga besar. Kini, tim berjuluk Macan Kemayoran itu turun ke posisi lima dengan 25 poin dari 12 laga.

Sementara Persik belum beranjak dari juru kunci. Macan Putih --julukan Persik-- masih bertahan di juru kunci dengan perolehan 5 poin dari 13 pertandingan.

Jalannya pertandingan

Persija yang diunggulkan dalam pertandingan langsung memberikan tekanan kepada Persik. Tapi, di luar dugaan Macan Putih yang membuka keunggulan terlebih dahulu.

Pertandingan baru berjalan sembilan menit, Persik mendapat hadiah penalti. Renan Silva yang ditunjuk sebagai eksekutor mampu menyelesaikan tugasnya dengan baik dan mengubah kedudukan menjadi 1-0.

Tertinggal 0-1 membuat Persija langsung membombardir pertahanan Persik Kediri. Berbagai percobaan dari segala penjuru dilakukan tim kesayangan Jakmania itu agar bisa menyamakan kedudukan.

Sulit bagi Macan Kemayoran melakukannya karena pertahanan Persik sangat kokoh. Kiper Persik pun bermain bagus dengan menggagalkan peluang Hanno Behrens dan kawan-kawan.

Gol penyama kedudukan baru terjadi pada menit ke-43. Tendangan satu sentuhan Riko Simanjuntak menghujam deras ke dalam gawang Persik Kediri.

Baca Juga: The Atlas Lions Siap Terkam Portugal Demi Sejarah Baru Wakil Afrika di Piala Dunia 2022

Hingga peluit sampai turun minum skor 1-1 buat kedua tim tidak mengalami perubahan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI