Profil Wout Weghorst, Penyerang Belanda yang Hampir Pulangkan Argentina dari Piala Dunia 2022

Arief Apriadi Suara.Com
Sabtu, 10 Desember 2022 | 13:19 WIB
Profil Wout Weghorst, Penyerang Belanda yang Hampir Pulangkan Argentina dari Piala Dunia 2022
Penyerang Timnas Belanda #19 Wout Weghorst melakukan selebrasi usai mencetak gol kedua timnya di menit-menit akhir selama laga perempat final Piala Dunia 2022 antara Belanda vs Argentina di Stadion Lusail, utara Doha, pada Sabtu 10 Desember 2022. Alberto PIZZOLI / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sayangnya kepindahan ke Burnley tak berujung manis bagi Weghorst. Diharapkan menjadi juru selamat bagi The Clarets, ia malah gagal membawa timnya bertahan di Liga Inggris 2021/2022.

Total dua gol saja diciptakan Weghorst dalam 20 laga yang dimainkannya bersama Burnley di pentas Liga Inggris 2022/2023.

Usai Burnley turun kasta, Weghorst memilih opsi peminjaman ke klub Turki, Besiktas di musim panas 2022. Peminjaman ini bisa dikatakan berbuah manis, usai dirinya mampu melesakkan enam gol dari 14 laga.

Kemampuan Weghorst mencetak gol pun membuat Timnas Belanda memanggilnya. Tercatat, pemanggilan pertamanya ke De Oranje terjadi pada 2018 lalu di era Ronald Koeman.

Usai pemanggilan itu Weghorst tampil dalam beberapa laga. Setelahnya ia diabaikan, sebelum dipanggil kembali membela De Oranje pada 2021.

Hingga babak perempat final Piala Dunia 2022, Weghorst mampu mencatatkan 19 penampilan bersama Belanda dengan sumbangan lima gol.

[Felix Indra Jaya]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI