Louis van Gaal Putuskan Pensiun usai Belanda Kalah Menyakitkan dari Argentina

Arief Apriadi Suara.Com
Sabtu, 10 Desember 2022 | 10:47 WIB
Louis van Gaal Putuskan Pensiun usai Belanda Kalah Menyakitkan dari Argentina
Pelatih Timnas Belanda Louis Van Gaal dan para pemainnya menyapa para penggemar setelah kekalahan dalam pertandingan perempat final Piala Dunia 2022 antara Belanda vs Argentina di Stadion Lusail, utara Doha pada Sabtu (10/12/2022) dini hari WIB. Aneh ANDERSEN / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Louis van Gaal resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari jabatan pelatih timnas Belanda usai De Oranje kalah menyakitkan dari Argentina di perempat final Piala Dunia 2022, Sabtu (10/12/2022).

Mantan pelatih Manchester United itu juga menekankan bahwa laga kontra Argentina merupakan pertandingan terakhirnya sebagai pelatih kepala alias dia memutuskan pensiun.

Duel Belanda vs Argentina di Stadion Ikonik Lusail, Qatar itu berakhir lewat drama adu penalti dengan Tim Tango keluar sebagai pemenang.

Argentina menang adu penalti 4-2 setelah mendapat perlawanan super sengit dari Belanda yang memaksa pertandingan berakhir dengan skor 2-2 selama 120 menit.

Baca Juga: Menangis Tersedu-sedu, Neymar Isyaratkan Pensiun dari Timnas Brasil usai Piala Dunia 2022

"Pertama dan terpenting saya tidak akan melanjutkan. Saya hanya melakukannya untuk periode waktu ini," kata Van Gaal dalam konferensi pers pasca pertandingan dikutip dari Mirror, Sabtu (10/12/2022).

"Ini adalah pertandingan terakhir saya dalam masa jabatan ketiga saya sebagai pelatih kepala."

Penyerang Timnas Belanda #19 Wout Weghorst melakukan selebrasi usai mencetak gol kedua timnya di menit-menit akhir selama laga perempat final Piala Dunia 2022 antara Belanda vs Argentina di Stadion Lusail, utara Doha, pada Sabtu 10 Desember 2022.Alberto PIZZOLI / AFP
Penyerang Timnas Belanda #19 Wout Weghorst melakukan selebrasi usai mencetak gol kedua timnya di menit-menit akhir selama laga perempat final Piala Dunia 2022 antara Belanda vs Argentina di Stadion Lusail, utara Doha, pada Sabtu 10 Desember 2022.Alberto PIZZOLI / AFP

Pelatih asal Belanda itu telah memimpin negaranya sejak akhir Euro 2020, ketika mereka tersingkir secara memalukan di babak 16 Besar.

Dia membimbing mereka ke perempat final Piala Dunia tahun ini, meskipun menghadapi kritik karena gaya permainan mereka yang dianggap membosankan.

Van Gaal tidak terkalahkan dalam 20 pertandingannya sejak menggantikan Frank de Boer musim panas lalu.

Baca Juga: Tite Mundur dari Jabatan Pelatih Brasil usai Gagal di Piala Dunia 2022: Siklus Saya Sudah Berakhir

Kepergiannya tidak terlalu mengejutkan, mengingat pada bulan April diumumkan bahwa Ronald Koeman akan mengambil alih sebagai manajer setelah Piala Dunia.

Van Gaal sekarang akan memasuki masa pensiun setelah pertama kali gantung sepatu manajerial pada 2019.

Dia hanya kembali untuk mengambil alih posisi pelatih timnas Belanda dan tidak berpikir untuk mencari pekerjaan baru pasca mundur dari jabatannya.

Belum diketahui secara pasti kapan Koeman dijadwalkan mengambil alih posisi Van Gaal di timnas Belanda, kendati diperkirakan akan langsung menjabat pasca Belanda pulang dari Piala Dunia 2022.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI