Harga Skuad Timnas Piala AFF 2022 Termahal, Indonesia Ungguli Vietnam dan Thailand

Jum'at, 09 Desember 2022 | 16:42 WIB
Harga Skuad Timnas Piala AFF 2022 Termahal, Indonesia Ungguli Vietnam dan Thailand
Pemain Timnas Indonesia menjalani latihan perdana dalam pemusatan latihan (TC) jelang Piala AFF 2022 di Bali, Senin (28/11/2022). [PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dari 10 tim yang akan berpartisipasi pada Piala AFF 2022, terdapat tiga peserta yang jika dijumlah nilai pasarnya memiliki harga yang selangit. Mereka adalah Indonesia, Vietnam dan Thailand.

Melonjaknya nilai pasar ketiga peserta Piala AFF 2022 ini tak terlepas dari kehadiran beberapa pemain bintangnya yang memiliki banderol tinggi.

Berkat pemain-pemain tersebut, nilai pasar skuad ini jadi ikut tinggi. Namun, mereka juga tentu saja juga akan menjadi pemain kunci untuk timnya masing-masing di turnamen yang berlangsung secara dua tahunan ini.

Berikut tiga kontestan Piala AFF 2022 yang memiliki skuad dengan nilai pasar tertinggi.

1. Thailand (Rp103.3 miliar)

Sebagai salah satu tim yang akan selalu difavoritkan menjuarai Piala AFF, Thailand juga kali ini datang dengan skuad yang mewah meskipun tak lengkap.

Pasalnya, dari semua nama pemain pilihan pelatih Alexandre Polking, nilai pasar keseluruhan skuad Gajah Perang mencapai 6,35 juta euro alias senilai Rp103.3 miliar.

Beberapa nama pemain bintang memang harus absen. Namun, masih ada Theerathon Bunmathan yang menjadi pemain dengan nilai pasar termahal.

Sebab, bek kiri jebolan Liga Jepang itu saat ini dibanderol dengan harga sebesar 600 juta euro, atau jika konversi ke rupiah menjadi Rp,9,7 miliar.

Baca Juga: Isu Ancam Keluar, Ronaldo Ikut Latihan Timnas Portugal Jelang Hadapi Maroko, Gesturnya Jadi Sorotan

2. Vietnam (Rp 123,8 miliar)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI