Cristiano Ronaldo Akan Bermain ke Klub Liga Australia setelah Batal ke Al Nassr, Benarkah?

Kamis, 08 Desember 2022 | 13:07 WIB
Cristiano Ronaldo Akan Bermain ke Klub Liga Australia setelah Batal ke Al Nassr, Benarkah?
Penyerang Timnas Portugal #07 Cristiano Ronaldo meninggalkan lapangan setelah pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2022 antara Portugal vs Swiss di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 6 Desember 2022. ADRIAN DENNIS / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebelumnya, diberitakan Eks penyerang Manchester United Cristiano Ronaldo telah setuju untuk bergabung dengan klub Arab Saudi Al Nassr dengan status bebas transfer. Nilai kontrak Ronaldo sampai 172 juta poundsterling atau sekira Rp 3,2 triliun per musim.

Itu menjadi salah satu kontrak paling menguntungkan dalam sejarah olahraga.

Menurut publikasi Spanyol Marca, Ronaldo akan bergabung dengan Al Nassr pada 1 Januari atau dua minggu setelah Piala Dunia selesai.

Pihak Arab Saudi membuat tawaran kontrak konkret mereka bulan lalu.

Lebih lanjut dilaporkan untuk pembayaran awal, Ronaldo akan mendapatkan uang "down payment" sampai 86 juta poundsterling atau setengah dari bayaran pertahun.

Selanjutnya Ronaldo akan diberi insentif oleh perjanjian sponsor dan iklan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI