Suara.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tak perlu khawatir dengan absennya Sandy Walsh pada pertandingan pertama Piala AFF 2022 karena memiliki sejumlah pemain pengganti.
Sebelumnya, Sandy Walsh telah meninggalkan sesi latihan timnas Indonesia pada Rabu (7/12/2022) untuk kembali ke klubnya, KV Mechelen. Pihak klub memang memanggilnya untuk pulang.
Ketua Umum PSSI pun menjelaskan bahwa Sandy Walsh akan kembali bergabung dengan timnas Indonesia saat fase penyisihan Grup A Piala AFF 2022 sudah bergulir.
Diperkirakan, Sandy akan berangkat ke Kuala Lumpur, Malaysia, pada 24 Desember 2022, untuk kembali berlatih bersama skuad Merah Putih jelang laga kedua melawan Brunei Darussalam.
Dengan kata lain, Sandy harus melewatkan laga pertama timnas Indonesia saat berjumpa Kamboja yang akan berlangsung pada 23 Desember 2022.
Berikut Suara.com menyajikan tiga nama pemain timnas Indonesia yang bisa menggantikan posisi Sandy Walsh pada laga perdana Piala AFF 2022.
1. Yakob Sayuri
![Pemain Timnas Indonesia, Yakob Sayuri (kiri) coba merebut bola dari gelandang Vietnam Phan Van Duc dalam lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, Senin (7/6/2021) malam. [AFC]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/06/08/58115-pemain-timnas-indonesia-yakob-sayuri-dan-gelandang-vietnam-phan-van-duc.jpg)
Pemain pertama yang bisa menjadi opsi bagi Shin Tae-yong untuk mengisi pos bek kanan timnas Indonesia ialah Yakob Sayuri.
Posisi natural pemain kelahiran Yapen ini sebetulnya sebagai sayap kanan. Namun, dia sudah dua kali mendapatkan peran baru dari Shin Tae-yong untuk mengisi sektor kanan pertahanan.
Baca Juga: Sandy Walsh Kasih Emot Minta Maaf, Gagal Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022?
Momen itu setidaknya terjadi pada dua pertandingan FIFA Matchday melawan Curacao pada medio September lalu.