Suara.com - Kroasia sudah menunggu Brasil setelah mengalahkan Jepang lewat aksi adu penalti di babak 16 besar Piala Dunia 2022. Sebenarnya Kroasia juga menunggu Korea Selatan. Namun Kini lawannya tim samba.
Pelatih Kroasia Zlatko Dalic mengatakan skuadnya yakin akan memberikan perlawanan sengit dengan Brasil. Capaiannya di babak perempat final ini sudah sangat membanggakan.
“Kami akan menunggu Brasil atau Korea dan kami tidak akan menyerah. Kami akan terus berjuang untuk mencapai impian kami. Jika ini adalah Brasil maka mari buka permainan, berikan yang terbaik dan mainkan sepenuh hati," kata dia dikutip dari Guardian.
Menurutnya, generasi Kroasia saat ini adalahh generasi tangguh.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2022 Malam Ini: Maroko vs Spanyol dan Portugal vs Swiss
“Mereka mencerminkan semangat rakyat Kroasia yang telah melewati begitu banyak rasa sakit. Tim nasional Kroasia membawa begitu banyak kebanggaan dan kegembiraan bagi rakyat kami. Kami memberi mereka keyakinan akan hari esok yang lebih baik."
"Saya mengatakan kepada mereka: 'Ini adalah kesempatan Anda untuk membuat sejarah.' Kami melakukannya dan para pemain baru memiliki kesempatan mereka. Saya selalu mengatakan, jangan remehkan orang Kroasia.”
Timnas Kroasia harus melalui drama adu penalti untuk melaju ke perempat final Piala Dunia 2022 setelah bermain imbang 1-1 dalam laga 16 besar di Al-Janoub Stadium, Al-Wakrah, Doha yang berakhir pada Selasa dini hari WIB.
Jepang sempat unggul terlebih dahulu berkat gol Daizen Maeda sebelum Kroasia menyamakan kedudukan lewat gol Ivan Perisic.
Kemenangan ini akan membuat Kroasia menghadapi pemenang antara Brazil dan wakil Asia lainnya, Korea Selatan pada pertandingan perempat final.
Baca Juga: Daftar Tim Lolos ke Perempat Final Piala Dunia 2022, Lengkap dengan Bagan dan Jadwalnya