Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong merasa penasaran dengan metode latihan klub-klub Liga 1 Indonesia setelah melihat penurunan kondisi fisik para pemain yang mengikuti pemusatan latihan jelang Piala AFF 2022.
Dalam tayangan di kanal YouTube PSSI, Shin Tae-yong terlihat mengumpulkan para pemain untuk menanyakan seperti apa latihan di klub hingga fisik menurun saat gabung tim nasional.
Padahal, kata Shin Tae-yong, para pemain mengaku telah mendapat gemblengan fisik dengan intensitas tinggi di klub masing-masing termasuk saat Liga 1 vakum akibat Tragedi Kanjuruhan.
“Kemarin saya tanya dan kamu (pemain) bilang intensitas latihannya [di klub] lumayan tinggi. Saya tidak tahu apakah saya hanya salah berpikir atau bagaimana," kata Shin Tae-yong kepada Rachmat Irianto dan kawan-kawan.
Baca Juga: Respons Menohok Menpora untuk Klub Liga 1 yang Ogah Lepas Pemainnya ke Timnas Indonesia
"Jujur saya mau melihat langsung intensitas latihannya seperti apa [di klub-klub Liga 1]," tambah juru taktik asal Korea Selatan itu.
Pendapat Shin Tae-yong turut diamini oleh asistennya, Shin Sang-gyu. Pelatih fisik Timnas Indonesia ini mengakui fisik menjadi salah satu pekerjaan rumah penggawa Garuda jelang Piala AFF 2022.
“Memang setiap pemain itu harus ada persiapan yang matang dulu di klub, baru datang ke timnas," Shin Sang-gyu dalam video di kanal YouTube PSSI.
"Kalau seperti itu, pasti [pemusatan latihan] akan lebih lancar lagi. Kekurangan fisik pemain saat ini memang fisik dasar, power, dan stamina,” jelasnya.
Timnas Indonesia tengah menjalani pemusatan latihan (TC) di Bali sejak 28 November lalu. Shin Tae-yong terpaksa menggeber latihan fisik dalam 10 hari pertama untuk mengembalikan kebugaran pemain.
Baca Juga: Gawat! Elkan Baggott Cedera Kepala Sampai Berdarah, Absen Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022?
Timnas Indonesia berada di Grup A pada Piala AFF 2022. Mereka tergabung bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam dalam ajang yang akan berlangsung pada 20 Desember 2022 sampai 16 Januari 2023 itu.
Timnas Indonesia akan melakoni dua partai kandang kontra Kamboja (23/12/2022) dan Thailand (29/12/2022). Sedangkan dua laga lainnya menghadapi Brunei Darussalam (26/12/2022) dan Filipina (2/1/2022) berlangsung di markas lawan.