Suara.com - Fakta menarik dan link live streaming Kroasia vs Belgia di laga pamungkas Grup F Piala Dunia 2022. Pertandingan ini akan dimainkan di Stadion Ahmed bi Ali, Kamis (1/12/2022) pukul 22:00 WIB.
Pertandingan Kroasia vs Belgia akan menjadi laga penentuan juara Grup F. Pemenang pada laga ini berpotensi besar jadi juara grup dan akan bertemu runner-up Grup E di babak 16 besar.
Kroasia hanya membutuhkan hasil seri dari laga ini untuk mengamankan tempat di babak 16 besar. Meski demikian, Kroasia harus memenangi laga ini jika ingin memastikan sebagai juara Grup.
Sementara Belgia bakal mati-matian untuk bisa meraih kemenangan di pertandingan melawan Kroasia ini. Pasalnya, hanya kemenangan yang bisa mengantarkan Belgia melaju ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 itu.
Berikut fakta - fakta menarik jelang laga Kroasia vs Belgia :
1. Ini adalah pertemuan pertama antara Kroasia dan Belgia di Piala Dunia FIFA.
2. Kroasia hanya kalah dua kali dari 10 pertandingan mereka melawan sesama negara Eropa di kompetisi (Menang 6, Seri 2), kedua kekalahan itu terjadi saat melawan Prancis (semifinal 1998, final 2018).
3. Belgia menjadi yang teratas dalam dua pertemuan terakhir mereka dengan Kroasia di semua kompetisi, dimana Romelu Lukaku mencetak ketiga gol mereka di kedua kemenangan tersebut.
4. Belgia telah mencetak gol dalam tiga dari lima pertandingan terakhir mereka tetapi hanya menghasilkan satu clean sheet selama periode itu.
Baca Juga: Ada Richarlison, Ini 5 Jebolan Olimpiade Tokyo yang Bela Brasil di Piala Dunia 2022
5. Tim Zlatko Dalic hanya kalah sekali dalam 18 pertandingan terakhir mereka.
Pertandingan hidup dan mati ini bisa disaksikan live di SCTV dan juga streaming yang berlangganan Vidio.com dengan mengklik Tautan Link live streaming Kroasia vs Belgia.