Suara.com - Timnas Indonesia mungkin harus ekstra waspada terhadap Vietnam jelang Piala AFF 2022 setelah tim berjuluk The Golden Star Warriors itu mengalahkan klub Bundesliga, Borussia Dortmund, Rabu (30/11/2022).
Timnas Vietnam membuat kejutan saat berjumpa klub raksasa Jerman itu dalam pertandingan uji coba di Stadion My Dinh.
Tim asuhan Park Hang-seo secara luar biasa mampu mengalahkan Borussia Dortmund asuah pelatih Edin Terzic itu dengan skor 2-1.
Vietnam awalnya tertinggal lebih dulu setelah kebobolan oleh Donyell Malen pada menit ke-13.
Mereka kemudian bereaksi cepat dengan menyamakan kedudukan pada menit ke-36 lewat penyerang andalannya, Nguyen Tien Linh.
![Timnas Vietnam berhasil mengalahkan Borussia Dortmund 2-1 dalam laga persahabatan di Stadion My Dinh, Rabu (30/11/2022). [Dok. VFF]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/12/01/30985-timnas-vietnam-berhasil-mengalahkan-borussia-dortmund-2-1.jpg)
Juara Piala AFF 2018 itu kemudian secara apik mampu beralik unggul setelah mendapat hadiah penalti pada menit ke-90.
T. H. Pham selaku eksekutor sukses menjalankan tugasnya dengan sempurna guna membawa mengubah skor menjadi 2-1 untuk kemenangan Vietnam.
Pelatih Park Hang-seo merasa senang dengan kemenangan ini. Meski cuma laga uji coba, dia menilai keberhasilan anak asuhnya membungkam Dortmund adalah sebuah prestasi tersendiri.
"Dortmund adalah tim teratas di Jerman dan hari ini mereka punya banyak pemain kunci yang bermain. Sebagai timnas Vietnam, saya tidak bisa mengatakan bahwa hasil pertandingan hari ini tidak penting," ujar Park Hang-seo dikutip dari Soha.vn pada Kamis (1/12/2022).
"Saya puas dengan penampilan para pemain, begitu juga dengan hasil dari pertandingan (vs Dortmund)," tambah pelatih asal Korea Selatan tersebut.