Suara.com - Kapten Argentina Lionel Messi menilai pertandingan melawan Australia akan sangat sulit. Sebab di Piala Dunia 2022, tidak ada kepastian kemenangan untuk tim populer.
Argentina akan menghadapi Australia pada Sabtu di Al Rayyan.
"Pertandingan melawan Australia akan sangat sulit. Siapa pun mengalahkan siapa saja, semuanya seimbang. Kami harus mempersiapkan pertandingan dengan cara terbaik yang selalu kami lakukan," kata Messi dikutip dari LiveScore.
Messi menilai timnya tidak boleh jumawa. Mereka harus mempersiapkan pertandingan dengan benar.
"Kami harus tenang dan menjalani pertandingan demi pertandingan. Sekarang, Piala Dunia lainnya dimulai, dan mudah-mudahan kami dapat terus mempertahankan apa yang kami lakukan hari ini," kata dia.
Hal itu diamini oleh Nicolas Otamendi.
"Ini adalah tim yang kuat di bawah tekanan, itu ditunjukkan. Hari ini kami menjalani final, dan kami tidak pernah kehilangan fokus."
Timnas Argentina dan Polandia lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 usai pertandingan Grup C antara kedua tim berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan skuad Albiceleste di Stadion 974, Doha, Qatar, Kamis dini hari WIB.
Argentina memenangkan laga berkat dua gol yang dicetak oleh Alexis Mac Allister serta Julian Alvarez di babak kedua, demikian catatan FIFA.
Baca Juga: Lionel Messi Lampaui 2 Rekor Diego Maradona usai Bantu Argentina Kalahkan Polandia
Berkat kemenangan ini, Argentina lolos ke babak selanjutnya dengan status juara Grup C setelah mengumpulkan 6 poin, sedangkan Polandia menduduki posisi kedua dengan torehan empat poin, unggul selisih gol dari Meksiko yang menang 2-1 atas Arab Saudi.