Ada Sergio Aguero, Berikut Daftar Pemain Naturalisasi Timnas Malaysia di Piala AFF 2022

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 30 November 2022 | 16:32 WIB
Ada Sergio Aguero, Berikut Daftar Pemain Naturalisasi Timnas Malaysia di Piala AFF 2022
Sergio Aguero Malaysia. (Instagram/sergio.aguero14)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut daftar pemain naturalisasi Timnas Malaysia yang akan unjuk gigi di ajang Piala AFF 2022 pada Desember mendatang.

Dalam waktu dekat, kancah sepak bola Asia Tenggara akan diramaikan dengan gelaran dua tahunan bertajuk Piala AFF 2022.

Total ada 10 negara di kawasan Asia Tenggara yang akan bertarung di ajang ini. 10 negara tersebut pun akan terlebih dulu bertarung di fase grup dengan sistem Round-Robin atau bertemu sekali saja.

Di Piala AFF 2022 ini, 10 negara tersebut akan dibagi dalam dua grup yakni grup A dan grup B yang berisikan masing-masing lima negara.

Untuk grup A sendiri akan diisi oleh dua finalis edisi sebelumnya, Thailand dan Indonesia, yang ditemani Filipina, Kamboja, dan pemenang Playoff, Brunei Darussalam.

Sedangkan untuk grup B sendiri akan diisi oleh negara-negara kuat seperti Vietnam, Malaysia, Singapura, Myanmar, dan Laos.

Saat ini, seluruh tim kontestan tengah mempersiapkan diri untuk menyambut Piala AFF 2022. Persiapan yang dilakukan pun salah satunya adalah memanggil pemain-pemain yang akan diandalkan.

Malaysia yang tergabung di grup B bersama Vietnam dan Singapura, menjadi salah satu negara yang telah memanggil para pemainnya untuk menjalani pemusatan latihan.

Langkah cepat ini diambil Malaysia agar tak mengulangi catatan buruk di edisi sebelumnya pada Piala AFF 2022 ini. Sebagai informasi, di edisi sebelumnya Harimau Malaya terhenti di babak grup.

Baca Juga: Shin Tae-yong Pasrah Elkan Baggott Absen di Fase Grup Piala AFF 2022

Selain itu, Malaysia juga mulai mempersiapkan diri dari jauh-jauh hari mengingat lawan-lawan yang dihadapi di grup B cenderung lawan-lawan tangguh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI