Bersinar Lawan Wales, Gareth Southgate Puji Senjata Baru Timnas Inggris di Piala Dunia 2022

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 30 November 2022 | 08:31 WIB
Bersinar Lawan Wales, Gareth Southgate Puji Senjata Baru Timnas Inggris di Piala Dunia 2022
Reaksi pelatih Timnas Inggris Gareth Southgate usai timnya mengalahkan Jerman 2-0 di babak 16 besar Euro 2020 yang digelar di Stadion Wembley, Rabu (29/6/2021). [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate tidak benar-benar mempercayai Marcus Rashford sebelum sang pemain sendiri yang membuktikan pantas jadi andalan usai membantu The Three Lions menang atas Wales di Piala Dunia 2022, Rabu (30/11/2022).

Marcus Rashford mencetak dua gol dalam kemenangan 3-0 Inggris atas Wales selama 76 menit berada di atas lapangan dalam matchday terakhir Grup B Piala Dunia 2022 dini hari tadi.

Striker Manchester United itu mencetak gol pembuka Tim Tiga Singa lewat tendangan bebas memukau pada menit ke-50 sebelum Phil Foden menggandakan keunggulan dua menit berselang.

Rashford kemudian menambah keunggulan Timnas Inggris pada menit ke-68 setelah mengacak-acak pertahanan Wales sebelum melepaskan tembakkan kaki kiri yang menaklukan kiper Danny Ward.

Baca Juga: Pakai Atribut Pelangi, Fan Timnas Inggris Ditelanjangi Petugas Piala Dunia 2022

Ini merupakan gol ketiga Rashford di Piala Dunia 2022, menjadikannya sebagai salah satu pemimpin daftar top skor bersama Kylian Mbappe (Prancis), Cody Gakpo (Belanda) dan Enner Valencia (Ekuador).

Penyerang Timnas Inggris, Marcus Rashford (kanan) melakukan selebrasi dengan rekan-rekannya usai mencetak gol selama matchday ketiga Grup B Piala Dunia 2022 antara Wales vs Inggris di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, Qatar, Rabu (30/11/2022) dini hari WIB. [Twitter/@MarcusRashford]
Penyerang Timnas Inggris, Marcus Rashford (kanan) melakukan selebrasi dengan rekan-rekannya usai mencetak gol selama matchday ketiga Grup B Piala Dunia 2022 antara Wales vs Inggris di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, Qatar, Rabu (30/11/2022) dini hari WIB. [Twitter/@MarcusRashford]

Sebelum pertandingan ini, Rashford cuma tampil 19 menit dalam kemenangan 6-2 atas Iran di mana dirinya mampu menyumbang satu gol. Kemudian, dia cuma tampil 12 menit saat Inggris diimbangi Amerika Serikat tanpa gol.

Pasca laga, Gareth Southgate memberi pujian tinggi kepada Rashford yang dalam dua tahun terakhir harus berkutat dengan cedera dan sempat dijadikan kambing hitam oleh fans atas kekalahan Inggris dari Italia di final EURO 2022 di mana dirinya gagal dalam eksekusi penalti.

“Itu merupakan tantangan baginya,” kata Southgate, yang juga memimpin tim ke semifinal Piala Dunia empat tahun lalu di Rusia.

“Saya pergi dan melihatnya di musim panas, mengobrol panjang dengannya dan dia memiliki beberapa ide yang jelas tentang hal-hal yang dia rasa perlu dia pikirkan," tambahnya seperti dikutip dari AP News, Rabu (30/11/2022).

Baca Juga: Pemain Timnas Iran Diancam Keluarganya Akan Disiksa Jika Tak Nyanyikan Lagu Kebangsaan di Laga Lawan Amerika Serikat

Menurut Southgate, Rashford kini sudah jauh lebih baik dibanding dua tahun terakhir. Performanya bersama Manchester United juga dianggap telah jadi pembuktian akan kebangkitan striker 25 tahun tersebut.

“Anda dapat melihat dengan klubnya ada kebahagiaan dalam penampilannya dan itu telah terlihat dengan sendirinya di tempat latihan. Kami memiliki versi yang berbeda (dari dia) sepenuhnya ke Euro. Itu bagus untuknya dan untuk kami," tandas Southgate.

Selanjutnya, Rashford dan timnas Inggris akan bersiap untuk memainkan laga babak 16 besar Piala Dunia 2022 kontra Senegal selaku runner-up Grup B. Laga itu dijadwalkan berlangsung pada Senin (5/12/2022).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI