Ungguli Ekuador di Babak Pertama, Senegal Buka Peluang ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 29 November 2022 | 22:54 WIB
Ungguli Ekuador di Babak Pertama, Senegal Buka Peluang ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022
Bek Qatar Bassam Al Rawi bereaksi ketika gelandang Ekuador Gonzalo Plata dan Jeremy Sarmiento merayakannya pada akhir pertandingan sepak bola Grup A Piala Dunia 2022 antara Qatar dan Ekuador di Stadion Al-Bayt di Al Khor, Doha, Qatar, Minggu (20/11/2022). [Antonin THUILLIER/AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Senegal berpeluang besar melaju ke babak 16 besar Piala Dunia 2022. Menghadapi Ekuador di Khalifa International Stadium, Selasa (29/11/2022), Senegal untuk sementara unggul 1-0 di babak pertama.

Jalannya Pertandingan

Menghadapi Ekuador di Khalifa International Stadium, Senegal mendapat peluang pertamanya saat pertandingan baru bergulir tiga menit.

Berawal dari pergerakan Ismail Jakobs, pemain itu melepaskan umpan silang ke dalam kotak pertahanan Ekuador. Idrissa Gueye yang tidak terkawal, langsung bereaksi dan melepaskan tendangan first time, namun bola melebar dari sasaran.

Memasuki menit ke-9, gawang Ekuador kembali terancam. Berhasil merebut bola, Sabaly melakukan pergerakan di sisi lapangan sebelum menggulirkan bola ke tengah gawang.

Boulaye Dia yang dituju langsung menyambar bola, akan tetapi sepakan yang tidak sempurna membuat bola menjauh dari sasaran.

Empat menit berselang, Iliman Ndiaye yang berhasil memperdayai bek lawan melepaskan tendangan dari sisi kanan. Arah bola yang melengkung gagal diraih kiper Hernan Galindez, namun si kulit bundar melayang tipis dari atas tiang gawang.

Perlahan tapi pasti, Ekuador mulai memberikan perlawan. Peluang pertama bagi tim besutan Gustavo Alfaro didapat di menit 24, meski bola yang disepak Angelo Preciado masih melayang tipis dari atas mistar.

Ekuador yang mulai menemukan ritme permainan terus melancarkan tekanan, meski kerap gagal di depan kotak penalti lawan. Begitu pula dengan Senegal yang makin intens menyerang dari sisi lapangan.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Duel Wales vs Inggris, Derbi Britania Raya di Piala Dunia 2022

Peluang emas didapat Senegal di menit 41 setelah wasit menunjuk titik putih setelah Hincapie menjatuhkan Ismaila Sarr. Sarr yang maju sebagai algojo pun tidak mensia-siakan peluang tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI