Hasil Brasil vs Swiss: Tendangan Geledek Casemiro Bawa Selecao ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 29 November 2022 | 00:56 WIB
Hasil Brasil vs Swiss: Tendangan Geledek Casemiro Bawa Selecao ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022
Gelandang Timnas Brasil, Casemiro. [CHARLY TRIBALLEAU / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Brasil menang tipis 1-0 atas Timnas Swiss pada laga matchday 2 Grup G Piala Dunia 2022 yang rampung Selasa (29/11/2022) dini hari WIB di Stadion 974, Qatar. Gol tunggal sekaligus gol kemenangan Selecao dicetak gelandang Casemiro. 

Dengan kemenangan ini, Brasil nyaman memimpin klasemen Grup G dengan poin sempurna 6 dari dua laga. Selecao pun jadi tim kedua setelah Prancis yang memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Sementara itu, Swiss saat ini ada di posisi kedua dengan poin 3. Swiss unggul dua poin atas Kamerun dan Serbia yang baru mengoleksi 1 poin setelah bermain imbang 3-3 di laga Grup G, Senin (28/11) petang.

Pada babak pertama laga di Stadion 974, Brasil cukup mendominasi Swiss dari berbagai aspek mulai dari ball possession, percobaan tembakan, hingga shots on target.

Peluang bersih pertama didapat Brasil pada menit ke-12. Sayang, sodoran Raphinha yang ditujukan pada Vinicius Junior di kotak penalti masih bisa diantisipasi bek Swiss.

Menit ke-27, bola crossing Raphinha dari sisi kanan berhasil disambut Vinicius. Namun, sepakan jarak dekat penyerang sayap Real Madrid itu masih bisa diblok kiper tangguh Swiss, Yann Sommer.

Menit ke-31, sepakan Raphinha dari jarak 25-yard masih bisa ditangkap Sommer dengan mudah.

Menit ke-39, aksi ciamik Ruben Vargas yang melakukan 'Johan Cruyff turn' di kotak penalti Brasil digagalkan tekel brilian dari bek gaek Thiago Silva.

Sampai babak pertama rampung, skor 0-0 tetap bertahan.

Baca Juga: Profil Yassine Bono, Kiper Timnas Maroko yang Menghilang Lawan Belgia Setelah Nyanyi Lagu Kebangsaan

Masuk babak kedua, sulitnya membongkar defense Swiss yang sangat terorgabisir membuat pelatih Brasil, Tite menyegarkan lini serangnya dengan memasukkan nama-nama baru. Rodrygo, Antony, hingga Gabriel Jesus bergantian masuk.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI