Liga Utama Rusia Rusuh, Puluhan Orang Saling Hajar di Lapangan, Wasit Keluarkan 6 Kartu Merah

Senin, 28 November 2022 | 17:08 WIB
Liga Utama Rusia Rusuh, Puluhan Orang Saling Hajar di Lapangan, Wasit Keluarkan 6 Kartu Merah
Liga Utama Rusia rusuh hingga puluhan orang baku pukul di lapangan hijau. (twitter)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Liga Utama Rusia rusuh hingga puluhan orang baku pukul di lapangan hijau. Kejadian itu membuat publik Rusia miris.

Kerusuhan itu terjadi saat pertandingan antara Zenit St Petersburg dan Spartak Moscow.

Dikutip dari Daily Mail, kericuhan itu digambarkan penuh kekerasan. Mulai dari pukulan, tendangan, dan hingga mereka bergulat saling lempar badan.

Awalnya hanya beberapa pemain berkelahi. Namun semua tim di pinggir lapangan berangsek masuk hingga kericuhan pun tak terelakan.

Baca Juga: Kapten Arab Saudi Salman Al Faraj Tinggalkan Piala Dunia 2022 karena Cedera Parah

Wasit mencoba untuk melerai mereka. Karena perkelahian sudah di luar kendali.

Enam kartu merah dikeluarkan wasit. Tiga untuk masing-masing pihak.

Perkelahiran berhenti setelah 3 menit aksi gulat terjadi di lapangan.

Liga Sepak Bola Rusia memang tidak dihentikan meski Piala Dunia 2022 bergulir. Sebab Rusia dilarang berkompetisi karena dapat saksi dari FIFA dan UEFA karena perang dengan Ukraina.

Fans klub sepak bola Rusia di media sosial benar-benar tercengang dan malu.

Baca Juga: Alphonso Davies Pencetak Gol Tercepat di Piala Dunia 2022

"Benar-benar gila ini," tweet seorang penggemar.

"Sepakbola utama Rusia! Orang-orang itu gila."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI