Siapa Piotr Zielinski? Pahlawan Polandia di Piala Dunia 2022 Ternyata Punya Panti Asuhan

Minggu, 27 November 2022 | 14:17 WIB
Siapa Piotr Zielinski? Pahlawan Polandia di Piala Dunia 2022 Ternyata Punya Panti Asuhan
Ekspresi gelandang Timnas Polandia, Piotr Zielinski, usai membobol ke gawang Italia dalam laga penyisihan Grup 3 UEFA Nations League yang berakhir imbang 1-1, Jumat (7/9/2018), di Stadio Renato Dall'Ara. [AFP/Marco Bertorello]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Piotr Zielinski, ternyata punya sisi kemanusiaan yang besar. Dia adalah gelandang andalan Timnas Polandia.

Dia diketahui membangun panti asuhan khusus untuk menampung anak-anak kurang mampu. Zielinski, tentu saja, tidak mencurahkan sepenuhnya waktu untuk mengurusi badan amal yang ia bangun. Pasalnya, ia merupakan pesepakbola top dunia yang punya sederet agenda.

Salah satunya adalah membela Polandia di Piala Dunia 2022. Zielinski pun jadi sosok penting dengan menyumbang satu gol saat Polandia mengalahkan Arab Saudi 2-0 di laga kedua Grup C, Sabtu (26/11/2022) malam WIB.

Kendati sibuk, Zielinski tetap memiliki waktu untuk membantu anak-anak kurang mampu. Gelandang berusia 28 tahun itu pun memiliki badan aman yang diberi nama Peter Pan.

Dilansir dari Sportbible, Zielinski dikabarkan membeli dua bangunan dan merenovasinya. Hal tersebut dilakukan untuk membuat panti asuhan dan menampung anak-anak yang kurang mampu.

Yayasan yang kemudian diberi nama Peter Pan ini terletak di Zabkowice, sebuah kota di Provinsi Silesia Hilir barat daya Polandia, yang sekaligus merupakan kampung kelahiran Zielinski.

Lahir di Zabkowice pada 20 Mei 1994, sosok bernama lengkap Piotr Sebastian Zielinski ini lahir di keluarga atlet. Ia punya dua saudara laki-laki yang juga seorang pesepakbola profesional, Pawel dan Tomasz Zielinski.

Karier sepak bola Zielinski dimulai dengan bergabung bersama akademi lokal Orzel Zabkowice Slaskie. Ia lalu pindah ke akademi Zaglebie Lubin dari 2007-2011.

Zielinski kemudian memutuskan merantau pada 2011 dengan masuk tim junior Udinese. Ia direkrut oleh tim asal Italia tersebut melalui scouting dari turnamen junior internasional.

Baca Juga: Spanyol Bisa Kalahkan Jerman di Piala Dunia 2022, La Furia Roja Lebih Perkasa, Ini Buktinya

Satu tahun di tim junior, Zielinski debut di tim utama pada November 2012. Di musim 2012/13 itu, Zielinski cuma tampil 9 kali. Pun di musim keduanya cuma tampil 11 kali di semua ajang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI