Suara.com - Cristiano Ronaldo menciptakan rekor spesial ketika membantu Timnas Portugal mengalahkan Ghana dalam matchday pertama Grup H Piala Dunia 2022 Qatar, Jumat (25/11/2022) dini hari WIB.
Timnas Portugal berhasil mengalahkan Ghana dengan skor 3-2 dalam pertarungan sengit dan penuh drama di mana seluruh gol baru tercipta pada babak kedua.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion 974, Qatar itu, Cristiano Ronaldo mencetak gol pembuka Selecao das Quinas pada menit ke-65 melalui tendangan penalti.

Portugal mendapat hadiah penalti setelah Cristiano Ronaldo yang mendapat umpan di kotak terlarang, dijatuhkan bek Ghana, Salisu.
CR7 selaku algojo dengan tenang melepaskan tembakkan akurat ke sisi kiri atas gawang yang meski tertebak tetapi gagal dihalau kiper Lawrence Ati-Zigi.
Torehan itu membuat Cristiano Ronaldo menjadi pesepak bola pertama dalam sejarah yang berhasil mencetak gol di lima edisi Piala Dunia.
Menyitat data Opta, pencapaian luar biasa itu membuat Cristiano Ronaldo sah melewati rekor empat striker lain yakni Lionel Messi, Miroslav Klose, Pele dan Uwe Seeler yang selalu mencetak gol dalam empat edisi Piala Dunia.
Sejatinya, sebelum menorehkan gol via penalti di laga ini, Cristiano Ronaldo lebih dulu menggetarkan jala Ghana pada menit ke-31. Namun, golnya dianulir karena sang pemain dianggap wasit melakukan pelanggaran lebih dulu.
Selain menciptakan rekor apik itu, bermainnya Ronaldo di laga kontra Ghana juga membuat eks penyerang Real Madrid tersebut jadi sedikit dari pesepak bola yang mampu tampil di lima edisi Piala Dunia.
Baca Juga: Timnas Argentina Sengaja Kalah dari Arab Saudi untuk Hindari Brasil?
Kini, sebagaimana laporan AS, Ronaldo juga berpeluang memecahkan rekor lainnya di Piala Dunia 2022. Dia punya kans menjadi pemain paling banyak menjadi kapten tim di Piala Dunia.