Brasil vs Serbia: 7 Fakta Menarik dan Skenario Pertandingan

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 24 November 2022 | 22:50 WIB
Brasil vs Serbia: 7 Fakta Menarik dan Skenario Pertandingan
Gelandang Timnas Brasil, Casemiro. [CHARLY TRIBALLEAU / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dusan Tadic akan tepat berada di belakang ujung tombak kembar itu guna merusak konsentrasi dan mengganggu lini pertahanan Brasil.

Namun kekuatan Serbia terletak di lini tengah di mana Sergej Milinkovic-Savic yang sedang dalam performa terbaiknya akan berduet dengan Nemanja Gudelj di episentrum lapangan guna menjinakkan agresi Brasil dan saat bersamaan turut merancang serangan.

Unit pertahanan harus dalam performa terbaik kala menghadapi tim sedahsyat Brasil yang tak pernah berhenti menekan.

Untuk itu, trio bek tengah Stefan Mitrovic, Nikola Milenkovic, dan Strahinja Pavlovic akan membentuk benteng di depan kiper Vanja Milinkovic-Savic.

Andrija Zivkovic dan Filip Kostic akan menjadi dua bek sayap yang sekaligus bertarung dengan sayap Brasil dan membantu serangan dari sisi lapangan.

Siapa pun lawannya, Brasil dipastikan tetap menyerang, tetapi mengingat Tite jenis pelatih yang sangat mempedulikan pertahanan, maka dia akan memasang pola yang sama-sama kuat baik di belakang maupun di depan.

Ini membuat formasi 4-2-3-1 menjadi paling ideal bagi Brasil, apalagi Serbia tak memiliki kebiasaan untuk mengandalkan serangan balik dan reaktif menumpuk pemain kala menghadapi tim seagresif Brasil.

Dalam formasi seperti ini, Alisson Becker akan dilindungi dengan sangat baik oleh duet bek tengah Thiago Silva dan Marquinhos di jantung pertahanan, persis seperti mereka buat di Paris Saint-Germain.

Danilo akan mengawal mereka dari sayap kanan, sedangkan Alex Sandro berada di sayap kiri pertahanan.

Baca Juga: Profil Janny Sikazwe, Wasit Kontroversial Zambia yang Kini Pimpin Laga Piala Dunia 2022

Tete mungkin memasangkan Casemiro yang tempatnya tak tergantikan, dengan Lucas Paqueta, di poros lapangan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI