Suara.com - Cristiano Ronaldo akan memimpin lini serang Timnas Portugal saat menghadapi Ghana dalam matchday pertama Grup H Piala Dunia 2022 Qatar, Kamis (24/11/2022) pukul 23.00 WIB.
Duel Portugal vs Ghana akan berlangsung di Stadion 974, Doha, Qatar. Ini merupakan Piala Dunia kelima yang dimainkan Cristiano Ronaldo sepanjang kariernya.
Meski diunggulkan dalam laga yang akan berlangsung di Stadion 974, Doha, Qatar itu, Portugal nyatanya tidak memiliki rekor impresif saat berjumpa Ghana.
Menyitat data Transfermarkt, Portugal dan Ghana baru sekali berjumpa sebelum Piala Dunia 2022.
Baca Juga: Portugal vs Ghana, Fans Black Stars Doakan Ronaldo Mandul: Tidak Ada "SUII" Hari Ini!
Keduanya bertemu di fase grup Piala Dunia 2014 di mana Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan menang dengan skor 2-1.
Saat itu, Selecao das Quinas menang 2-1 atas Ghana gol bunuh diri John Boye (31') dan Cristiano Ronaldo pada menit ke-80. Sementara wakil Afrika hanya mampu membalas lewat Asamoah Gyan pada menit ke-57.
Meski di atas kertas diunggulkan, Portugal tidak boleh memandang Ghana sebelah mata. Pasalnya, The Black Stars diisi para pemain yang berkarier di Eropa.
Beberapa pemain Ghana yang patut diwaspadai tim asuhan Fernando Santos adalah Thomas Partey (Arsenal) hingga duo Ayew dan Inaki Williams.
Selain itu, ada juga talenta muda Mohamed Kudus yang sewaktu-waktu bisa memberikan mimpi buruk andai Portugal lengah dalam laga nanti.
Baca Juga: Sindir Kampanye OneLove, Fans Qatar Pakai Ban Kapten Ciri Khas Palestina
Berikut Susunan Pemain Portugal vs Ghana di Piala Dunia 2022 seperti dikutip dari BBC
Portugal (4-3-1-2): Meireles da Costa; Cancelo, Rúben Dias, Danilo, Guerreiro; Neves, Bruno Fernandes, Otavio; Bernardo Silva; Joao Felix, Cristiano Ronaldo.
Pelatih: Fernando Santos (Portugal).
Ghana (5-4-1): Ati-Zigi; Seidu, Djiku, Amartey, Salisu, Baba; Kudus, Partey, Abdul Samad, Andrew Ayew; Williams.
Pelatih: Otto Addo (Ghana).