Di perempat final, Spanyol harus berhadapan dengan Paraguay. Lagi-lagi David Villa menjadi pahlawan bagi timnya. Gol tunggal mantan striker Barcelona itu memastikan kemenangan 1-0 Spanyol pada laga tersebut.
Spanyol pun menghadapi Jerman di semifinal. Lagi-lagi mereka bisa meraih kemenangan 1-0. Kali ini, yang jadi pahlawan dengan gol tunggalnya adalah bek Carles Puyol.
Di partai puncak, Spanyol berhadapan dengan Belanda. Lagi-lagi, La Furia Roja sukses meraih kemenangan 1-0. Gol kemenangan Spanyol dicetak Andres Iniesta pada babak perpanjangan waktu di menit 116.

Karena itu, rasanya Jerman dan Argentina tak perlu terlalu panik di Piala Dunia 2022 ini. Jalan mereka masih panjang, peluang masih terbuka lebar untuk setidaknya lolos ke babak 16 besar dulu.
Jerman sendiri selanjutnya akan menghadapi Spanyol di Grup E Piala Dunia 2022. Laga akbar ini akan dihelat pada 28 November, sebelum Jerman menghadapi Kosta Rika di laga pamungkas.
Sementara itu, Argentina di Grup C selanjutnya akan menjajal kekuatan Meksiko pada 27 November, sebelum terakhir bentrok dengan Polandia.