Tahan Seri Malaga U-19, Ketum PSSI Angkat Topi Buat Skuad Timnas Indonesia U-20

Kamis, 24 November 2022 | 08:33 WIB
Tahan Seri Malaga U-19, Ketum PSSI Angkat Topi Buat Skuad Timnas Indonesia U-20
Mochamad Iriawan, Ketum PSSI. (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan angkat topi untuk skuad Timnas Indonesia U-20 saat uji coba melawan Malaga U-19 di Marbella Football Center, Spanyol, Rabu (23/11). Meski bermain imbang 0-0, Marselino Ferdinan dan kawan-kawan dirasa sudah berkembang.

Pertandingan ini merupakan laga keempat Timnas Indonesia U-20 selama menjalani training camp (TC) di Spanyol. Sebelumnya, tim Merah Putih menelan kekalahan dari Prancis (0-6), Slovakia (1-2), dan Valerenga FC U-20 (0-4).

Mochamad Iriawan mengatakan bahwa saat ini tim Indonesia U-20 sudah mengalami perkembangan positif. Apalagi hampir dua bulan Garuda Nusantara berada di Eropa.

Pertandingan Timnas Indonesia U-20 vs Malaga U-19 dalam laga uji coba di Spanyol, Rabu (23/11/2022).(Twitter/@PSSI)
Pertandingan Timnas Indonesia U-20 vs Malaga U-19 dalam laga uji coba di Spanyol, Rabu (23/11/2022).(Twitter/@PSSI)

Sekedar informasi, sebelum bertolak ke Spanyol, Muhammad Ferarri Cs lebih dahulu TC di Turki. Setidaknya, satu bulan lamanya tim Garuda Nusantara digembleng di Turki.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-20 akan Gunakan 6 Pemain Keturunan di Piala Dunia U-20 2023, Siapa Saja?

"Meski bermain imbang 0-0 dengan tim Malaga, kami tetap apresiasi perjuangan dan kerja keras skuad Garuda Nusantara," kata Mochamad Iriawan dalam keterangan resminya, Kamis (24/11/2022).

Laga melawan Malaga sekaligus menjadi uji coba terakhir Timnas Indonesia U-20 selama pemusatan latihan di Eropa. Anak asuh Shin Tae-yong ini direncanakan akan kembali ke Indonesia pada tanggal 24 dan 25 November.

Sosok yang akrab disapa Iwan Bule itu berharap ada manfaat yang dirasa para pemain selepas TC nanti. Terutama terkait peningkatan kemampuan.

"Semoga selama pemusatan latihan di Eropa mereka mendapatkan banyak pengalaman dan kemampuannya semakin meningkat," pungkasnya.

Timnas Indonesia U-20 disiapkan buat menghadapi dua event bergengsi. Pertama Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan, lalu Piala Dunia U-20 2023 di Tanah Air.

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia U-20 vs Malaga U-19 Malam Ini: Uji Coba Keempat Garuda Nusantara di Spanyol

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI