Memasuki menit 68, peluang didapat Asano. Meneruskan umpan Sakai dari sayap kanan, Asano melepaskan tembakan keras namun bola berubah arah setelah dihalau Rudiger.
Hofmann yang baru masuk menggantikan Thomas Muller di menit 67, mendapat peluang di menit 70. Meneruskan umpan Gnabry, Hofmann nyaris mencetak gol jika saja bola tidak dihentikan Gonda.
Peluang Jerman di menit 71 kembali dipatahkan Gonda. Kali ini penjaga gawang nomor wahid Jepang itu mengalahkan kecepatan Gnabry dalam duel udara.
Di menit 75, gawang Manuel Neuer akhir bergetar. Jepang berhasil menyeimbangkan skor menjadi 1-1 lewat gol Ritsu Doan yang masuk di menit 73 menggantikan Tanaka.
Skor imbang, Jepang semakin trengginas. Mereka semakin berani menghadapi Jerman dengan permainan terbuka.
Khalifa International Stadium pun kembali bergemuruh di menit 83. Jepang membalikkan keadaan lewat gol Takuma Asano dari sudut sempit. Samurai Biru memimpin 1-2.
Tertinggal satu gol, Jerman mencoba bangkit. Lewat umpan-umpan silang, para pemain Der Panzer mencoba membongkar pertahanan Jepang.
Sementara Jepang tidak mengendurkan serangan, sehingga jual beli serangan terjadi di sepanjang sisa waktu pertandingan.
Namun hingga laga usai, skor 1-2 untuk kemenangan Samurai Biru tetap bertahan.
Baca Juga: Penyebab Pemain Timnas Jerman Kompak Tutup Mulut Jelang Kick-off Kontra Jepang
Susunan Pemain