Menilik Tiga Gol Argentina yang Dianulir VAR, Bikin Tumbang dari Arab Saudi!

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 23 November 2022 | 20:40 WIB
Menilik Tiga Gol Argentina yang Dianulir VAR, Bikin Tumbang dari Arab Saudi!
Gelandang Arab Saudi #23 Mohamed Kanno berjabat tangan dengan penyerang Argentina #10 Lionel Messi setelah pertandingan pertama Grup C Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Arab Saudi di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 22 November 2022. ANDERSEN / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dianulir karena Offside

Di paruh pertama, Argentina sejatinya bisa menjaringkan tiga gol ke gawang Arab Saudi, setelah berhasil mencetak gol pembuka lewat Lionel Messi di menit ke-10.

Saat itu, dua gol tambahan Argentina mampu dibuat satu oleh Lionel Messi dan dua gol dari Lautaro Martinez di paruh pertama.

Messi saat itu berhasil mencetak gol keduanya di laga ini dengan melewati kiper lawan dan melepaskan tembakan, berawal dari umpan terobosan.

Gol itu pun dianulir karena Messi telah berada jauh dari garis terakhir pertahanan Arab Saudi yang mengandalkan garis pertahanan tinggi.

Lalu giliran Lautaro Martinez yang juga terperangkap offside meski berhasil mencetak gol di laga ini, tepatnya di menit ke-27 dan 35.

Di menit ke-27, Martinez mampu mencetak gol lewat tendangan Chip usai memanfaatkan assist dari Papu Gomez. Gol itu dianulir setelah wasit mengecek tayangan ulang lewat VAR di samping lapangan.

Padahal dalam tayangan ulang, tampak Martinez berada dalam posisi tidak offside. Tapi, teknologi offside semi-otomatis melihat bahunya berada di luar garis pertahanan terakhir Arab Saudi.

Kemudian Martinez pun kembali mencetak gol keduanya di paruh pertama dari umpan terobosan Messi. Lagi-lagi, wasit menganulir gol tersebut karena VAR.

Baca Juga: Bangganya Presiden Liberia dan Eks AC Milan George Weah Lihat Sang Putra Tampil di Piala Dunia 2022 Bareng Amerika Serikat

Dianulirnya gol-gol Argentina pun membuat banyak pihak memuji garis pertahanan Arab Saudi yang begitu disiplin dan kompak saat bertahan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI