Suara.com - Jadwal pertandingan Piala Dunia 2022 hari ini bakal menyajikan empat pertandingan. Dari Rabu (23/11/2022) hingga Kamis (24/11/2022) dini hari, empat laga tersebut menyajikan duel di Grup E dan F.
Menurut jadwal pertandingan Piala Dunia 2022 hari ini, laga pertama bakal mempertemukan antara Maroko melawan Kroasia. Duel perdana Grup F ini akan berlangsung di Stadion Al Bayt, Al Khor, Rabu (23/11/2022) pukul 17.00 WIB.
Maroko tentu saja menjadi salah satu tim kuda hitam di Piala Dunia 2022 ini. Sebagai tim yang menduduki peringkat ke-22 dalam ranking FIFA, mereka punya peluang besar untuk mengejutkan Kroasia.
Sementara itu, Kroasia juga punya status yang tak kalah mentereng. Sebab, mereka sebelumnya berhasil menembus hingga partai final Piala Dunia 2018 meski gagal juara dan hanya bisa meraih runner-up.
Baca Juga: Kekalahan Tim Raksasa yang Gemparkan Sejarah Piala Dunia, Argentina Ditaklukkan Arab Saudi
Setelah itu, ada pertemuan antara Jerman melawan Jepang yang berasal dari Grup E. Menurut jadwal, mereka akan bentrok di Stadion Internasional Khalifa, Al Rayyan, pada pukul 20.00 WIB.
Sebagai informasi, Grup E menjadi salah satu tempat yang menyajikan persaingan panas karena ini disebut sebagai grup neraka. Tentu, setiap laga bakal ikut menentukan nasib-nasib masing kontestannya.
Jerman sebagai salah satu kontestan yang diunggulkan pada Piala Dunia 2022 ini harus melewati adangan salah satu negara terkuat di Asia, Jepang.
Selanjutnya, pertandingan akan dilanjutkan dengan pertemuan kontestan Grup E lainnya antara Spanyol melawan Kosta Rika di Stadion Al Thumama pukul 23.00 WIB.
Spanyol tentu saja tidak akan begitu saja melewatkan pertandingan ini. Mereka tak boleh kehilangan poin saat menghadapi Kosta Rika sebagai modal untuk melewati tantangan-tantangan berikutnya di Grup F.
Baca Juga: Profil Guillermo Ochoa, Kiper Meksiko yang Tepis Penalti Robert Lewandowski
Adapun pertandingan terakhir akan menyajikan duel kedua Grup F antara Belgia melawan Kanada. Kali ini, laga tersebut akan berlangsung di Stadion Ahmed bin Ali pada Kamis (24/11/2022) pukul 02.00 dini hari WIB.
Sebagai informasi, semua pertandingan Piala Dunia 2022 yang dijadwalkan bergulir pada hari ini akan disiarkan secara langsung melalui stasiun televisi SCTV.
Berikut Jadwal Siaran Langsung Pertandingan Piala Dunia 2022 Hari Ini
Rabu (23/11/2022) 17.00 WIB – Maroko vs Kroasia
Rabu (23/11/2022) 20.00 WIB – Jerman vs Jepang
Rabu (23/11/2022) 23.00 WIB – Spanyol vs Kosta Rika
Kamis (24/11/2022) 02.00 WIB – Belgia vs Kanada