5 Fakta Menarik Usai Amerika Serikat vs Wales Berakhir 1-1 di Piala Dunia 2022

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 22 November 2022 | 06:47 WIB
5 Fakta Menarik Usai Amerika Serikat vs Wales Berakhir 1-1 di Piala Dunia 2022
Penyerang Wales #11 Gareth Bale (kanan) menyapa gelandang Wales #10 Aaron Ramsey pada akhir pertandingan sepak bola Grup B Piala Dunia 2022 Qatar antara AS dan Wales di Stadion Ahmad Bin Ali di Al-Rayyan, sebelah barat Doha pada 21 November 2022. NICOLAS TUCAT / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut fakta - fakta menarik setelah Amerika Serikat dan Wales harus puas berbagi poin usai bermain imbang 1-1 di laga pertama Grup B di Piala Dunia 2022.

Pada laga Amerika Serikat vs Wales dilangsungkan di Stadion Ahmad bin Ali, Selasa (22/11/2022) dinihari WIB. Amerika Serikat unggul lebih dulu melalui gol Timothy Weah di menit ke-36.

Gareth Bale akhirnya menyamakan kedudukan lewat gol penalti di menit ke-82. Hasil tersebut membuat kedua tim saling berbagi poin di laga perdananya di Piala Dunia 2022.

Berikut fakta - fakta menarik usai Amerika Serikat vs Wales bermain imbang 1-1 seperti yang dihimpun dari berbagai sumber:

Baca Juga: 5 Fakta Menarik usai Timnas Belanda Menang Dramatis atas Senegal di Piala Dunia 2022

1. Gol Gareth Bale adalah yang pertama untuk Wales di Piala Dunia FIFA sejak Terry Medwin mencetak gol kedua mereka dalam kemenangan 2-1 melawan Hongaria pada 17 Juni 1958.

2. Bale adalah pemain Wales keempat yang mencetak gol dalam pertandingan Piala Dunia setelah John Charles, Ivor Allchurch dan Medwin.

3. Amerika Serikat belum mencatatkan clean sheet dalam 18 pertandingan Piala Dunia terakhirnya menghadapi lawan tim Eropa, terakhir kali melakukannya dalam kemenangan 1-0 atas Inggris pada tahun 1950. Berikutnya.

4. Gareth Bale, pencetak gol terbanyak Wales sepanjang masa, telah mencetak 85% dari gol internasionalnya dalam pertandingan kompetitif (35/41).

5. Timothy Weah mencetak gol keempatnya untuk AS pada laga ini. Empat dari lima gol terakhir AS di Piala Dunia selalu dicetak oleh pemain yang baru mencapai empat gol pertamanya untuk tim itu, John Brooks (gol pertama), Julian Green (gol pertama), Jermaine Jones (gol ketiga), dan Tim Weah (gol keempat).

Baca Juga: Hasil Senegal vs Belanda di Piala Dunia 2022: Menggila di Menit Akhir, Oranje Bungkam Singa Teranga 2-0

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI