Penyebab Warga Argentina Doakan Lionel Messi Cs Gagal Juara Piala Dunia 2022

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 21 November 2022 | 19:31 WIB
Penyebab Warga Argentina Doakan Lionel Messi Cs Gagal Juara Piala Dunia 2022
Penyerang Timnas Argentina, Lionel Messi (kiri). [CHANDAN KHANNA / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Warga atau masyarakat Argentina ternyata tidak sepenuhnya mendukung Lionel Messi dan kawan-kawan menjuarai Piala Dunia 2022 Qatar. Mereka khawatir prestasi La Albiceleste akan dimanfaatkan politikus.

Bahkan, saking takutnya dengan potensi penyalahgunaan gegap gempita gelar juara Piala Dunia 2022, terdapat warga yang berharap Timnas Argentina selalu kalah di tiga laga penyisihan grup.

Menurut Diego Schwartzstein, dokter yang pernah menangani Lionel Messi, situasi ekonomi dan politik Argentina sedang tidak baik-baik saja.

Di tengah krisis ekonomi, masyarakat khawatir pemerintah bakal memanfaatkan gelar juara Piala Dunia 2022 untuk menutupi peresmian kebijakan ekonomi yang merugikan mereka.

Baca Juga: Segera Kick-off, Link Live Streaming Inggris vs Iran di Piala Dunia 2022 Malam Ini

"Sebagai penggemar sepakbola, saya ingin Argentina menjadi juara," kata Diego Schwarzstein dikutip dari Sportskeeda, Senin (21/11/2022).

Penyerang Timnas Argentina Julian Alvarez (tengah) melakukan selebrasi dengan rekan-rekannya setelah mencetak pembuka timnya dalam laga persahabatan internasional FIFA Matchday antara Argentina dan Jamaika di Red Bull Arena di Harrison, New Jersey, pada 27 September 2022.Andres Kudacki / AFP.
Penyerang Timnas Argentina Julian Alvarez (tengah) melakukan selebrasi dengan rekan-rekannya setelah mencetak pembuka timnya dalam laga persahabatan internasional FIFA Matchday antara Argentina dan Jamaika di Red Bull Arena di Harrison, New Jersey, pada 27 September 2022.Andres Kudacki / AFP.

"Namun, sebagai warga negara Argentina, sebagai manusia, saya ingin mereka kalah dalam tiga pertandingan awal dan tersingkir di babak pertama," tambahnya.

Diego Schwartzstein tidak ingin kesuksesan Timnas Argentina di Piala Dunia 2022 akan menjadi pintu masuk pemerintah untuk membuat kebijakan yang merugikan masyarakat.

Karenanya, dengan berat hati, dirinya berharap tim asuhan Lionel Scaloni gagal menjadi yang terbaik di Piala Dunia 2022.

Tim Tango tergabung di Grup C pada Piala Dunia tahun ini. Mereka akan bersaing dengan Meksiko, Polandia dan Arab Saudi.

Baca Juga: Uruguay Vs Korea Selatan, Sergio Rochet Siap Redam Gempuran Son Heung-min Cs di Piala Dunia 2022

Di laga pertama, Argentina akan melawan Arab Saudi. Pertandingan itu bakal berlangsung di Stadion Lusail, Qatar pada Selasa (22/11/2022) pukul 17.00 WIB.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI