Suara.com - Piala Dunia 2022 telah resmi dimulai sejak Minggu (20/11/2022) dengan laga pembuka duel antara Qatar melawan Ekuador. Kini Anda bisa menyaksikan pertandingan dimanapun dan kapanpun melalui HP tanpa harus membawa TV. Bagaimana cara nonton Piala Dunia 2022 di HP?
Ada banyak cara nonton Piala Dunia 2022, salah satunya lewat HP. Namun, berbeda dengan TV digital, Anda harus berlangganan terlebih dahulu jika ingin menyaksikannya melalui HP.
Namun, pastikan Anda tidak menyaksikan Piala Dunia 2022 melalui Yalla Shoot. Sebab, situs ini merupakan situs ilegal yang dapat mengancam keamanan data pribadi di perangkat Anda.
Anda bisa memanfaatkan aplikasi Vidio untuk menyaksikan Piala Dunia 2022. Ada dua jenis paket berlangganan yang bisa Anda pilih.
Paket berlangganan untuk semua jenis perangkat dibanderol seharga RP 79 ribu, sementara khusus untuk HP dan tablet dibanderol Rp 59 ribu.
Cara Nonton Streaming Piala Dunia 2022 di HP
Berikut panduan cara nonton Piala Dunia 2022 di HP yang bisa Anda ikuti.
- Unduh aplikasi Vidio melalui Playstor atau Appstore
- Pilih paket berlangganan yang tersedia
- Pilih fitur World Cup 2022
- Tunggu beberapa saat hingga muncul berbagai pilihan pertandingan Piala Dunia 2022
- Pilihlah jadwal pertandingan Piala Dunia 2022 yang ingin Anda saksikan
Meskipun menggunakan aplikasi Vidio tidak gratis, namun menyaksikan pertandingan Piala Dunia 2022 lewat aplikasi legal menjadi satu-satunya cara paling aman.
Pasalnya, beredarnya situs ilegal untuk nonton Piala Dunia, seperti Yalla Shoot sangat membahayakan perangkat Anda.
Cara Nonton Piala Dunia 2022 Gratis
Jika Anda ingin menyaksikan pertandingan Piala Dunia 2022 secara gratis, Anda bisa menyaksikannya melalui TV digital. Berikut ini cara menonton Piala Dunia 2022 Qatar di TV digital secara gratis:
- Pastikan TV Anda mendukung DVB-T2, dengan begitu TV dapat menangkap siaran digital
- Perlu diingat jika TV Anda belum mendukung DVB-T2, Anda bisa menggunakan Set Top Box TV Digital yang bisa dibeli secara online maupun offline dengan harga mulai dari Rp 100 ribu
- Kemudian, hubungkan STB ke TV dengan menggunakan kabel AV atau HDMI
- Pasang antena ke perangkat TV Digital atau STB
- Hidupkan semua perangkat TV dan STB
- Jika menggunakan STB, maka masuk ke mode AV
- Selanjutnya buka pengaturan, lakukan Auto Scan untuk pemindaian program TV
- Tunggu beberapa saat hingga semua siaran TV digital tersedia
- Disini Anda bisa memilih saluran mana saja yang akan ditayangkan dan saluran TV digital akan muncul
- Kalau sudah klik Simpan
- Pastikan TV Anda mendapat channel SCTV, Indosiar, Moji dan juga Mentari TV karena keempat stasiun TV tersebut yang akan menyiarkan pertandingan Piala Dunia 2022
- Selesai, selamat menonton.
Demikian penjelasan mengenai cara nonton Piala Dunia 2022 gratis di HP. Semoga bermanfaat!