Suara.com - Qatar memulai perjalanan pertama mereka di Piala Dunia 2022 dengan hasil mengecewakan. Qatar sebagai tuan rumah, dihempaskan Ekuador.
Pada laga pembuka Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadion Al Bayt, Minggu (20/11/2022) malam WIB itu, Qatar menyerah dengan skor 0-2.
Pada pertandingan perdana ini, pemain Ekuador, Enner Valencia, berhasil memborong dua gol dan membuat skuad berjuluk La Tricolor unggul 2-0 atas tim tuan rumah.
Enner Valencia membuka keunggulan pada menit ke-16 melalui eksekusi penalti. Dan di menit ke-31, ia kembali mencetak gol melalui tandukan.
Baca Juga: Trending di Twitter Disebut Mirip Casper, Ini Asal Usul Laeeb Maskot Piala Dunia 2022
Sejak awal laga, Ekuador sudah menunjukkan permainan agresif dibandingkan Qatar. Bahkan, laga baru berjalan tiga menit, Valencia sebetulnya sudah mampu mencetak gol.
Namun gol itu dianulir gegara dianggap dalam posisi offside setelah Tim VAR meninjau ulang prosesi gol tersebut. Meski dianulir, Ekuador terus menggempur Qatar hingga akhirnya bisa menyarangkan dua gol.
Dengan kekalahan ini, sederet rekor buruk ditorehkan Qatar di Piala Dunia. Berikut ulasannya!
1. Tuan Rumah Pertama yang Kalah di Laga Pembuka
Menurut data Opta, Qatar menjadi tim pertama yang kalah dalam pertandingan pertama sebagai tuan rumah Piala Dunia.
Baca Juga: 2 Rekor Memalukan Timnas Qatar Usai Ditekuk Ekuador, Terburuk Sepanjang Sejarah Piala Dunia
Selain itu, hanya ada 11 tembakan dalam pertandingan pembuka Piala Dunia 2022 ini, dengan rincian Qatar lima kali dan Ekuador enam kali. Ini jadi laga pembuka tanpa rekor pertandingan sejak Piala Dunia edisi 1966.
2. Pertama Sejak 92 Tahun
Sebaliknya buat Ekuador, mereka menjadi tim pertama dalam 92 tahun sejarah Piala Dunia yang mampu mengalahkan tuan rumah di laga pembuka.
Jelas ini bukan rekor yang bagus buat Qatar sebagai tuan rumah, terlebih diharapkan mereka dapat berbuat lebih jauh dari ini.
Terlepas dari rekor buruk ini, Qatar diharapkan dapat bangkit di laga-laga selanjutnya. Qatar dijadwalkan menghadapi Senegal pada Jumat (25/11) pukul 20.00 WIB.
Kontributor: Aditia Rizki