Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong merasa Rafael Struick dan Zico Soree masih kurang. Tapi, secara kemampuan kedua pemain tersebut di atas pemain-pemain lainnya.
Shin Tae-yong merasa Rafael Struick dan Zico Soree masih kurang dalam hal organisasi tim. Hal ini patut diwajari karena kedunya baru bergabung dengan tim, Jumat (18/11/2022).
Tentu ini berbeda dengan rekan-rekan lainnya di mana sudah bersama dalam pemusatan latihan alias training camp (TC) di Eropa selama satu bulan. Termasuk dua pemain keturunan lain Ivar Jenner dan Justin Hubner.
Empat calon pemain naturalisasi ini juga sudah dijajal kemampuannya oleh Pelatih Shin Tae-yong dalam laga uji coba. Ivar Jenner dan Justin Hubner tampil saat Timnas Indonesia U-20 kalah melawan Prancis U-20 dengan skor 0-6, Kamis (17/11/2022).
Baca Juga: Rafael Struick Ketagihan Memperkuat Timnas Indonesia U-20
Sedangkan, Rafael Struick dan Zico Soree baru latihan bersama Timnas Indonesia U-20 pada Jumat (18/11). Selanjutnya, keduanya dicoba saat Timnas Indonesia U-20 dikalahkan Slovakia U-20 dengan skor 1-2, Sabtu (19/11/2022).
Meski belum lama gabung, Rafael Struick yang mencetak satu-satunya gol Timnas Indonesia U-20. Melihat kualitas empat pemain ini, Shin Tae-yong merasa Rafael Struick dan Justin Hubner masih kurang dari segi adaptasi.
"Justin dan Ivar sudah ikut latihan beberapa kali, sedangkan Rafael dan Zico belum ikut latihan tim secara normal. Setelah latihan, mereka langsung tanding bersama kami," kata Shin Tae-yong dalam keterangan PSSI.
"Secara organisasi mereka masih agak kurang karena belum latihan rutin, namun kemampuan individu tentu saja lebih baik (dari pemain lain)," sambungnya.
Empat pemain ini merupakan proyek naturalisasi yang diinginkan Pelatih Shin Tae-yong. Keduanya dinanti dua event besar pada 2023.
Baca Juga: Zico Soree dan Rafael Struick Bangga Bermain untuk Timnas Indonesia, Sebut Mimpi Jadi Nyata
Pertama Piala Asia U-20 di Uzbekistan. Lalu, ada Piala Dunia U-20 di mana Indonesia menjadi tuan rumah.