Profil Samuel Eto'o, Legenda Kamerun yang Ramalkan Negaranya Ketemu Maroko di Final Piala Dunia 2022

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 17 November 2022 | 16:53 WIB
Profil Samuel Eto'o, Legenda Kamerun yang Ramalkan Negaranya Ketemu Maroko di Final Piala Dunia 2022
Mantan penyerang Timnas Kamerun, Samuel Eto'o. [JOSEP LAGO / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Legenda Timnas Kamerun, Samuel Etoo baru-baru ini mencuri perhatian karena melontarkan prediksi 'nyeleneh' untuk partai final Piala Dunia 2022. Eto'o meramalkan negaranya akan lolos ke final Qatar 2022 untuk bertemu dengan negara Afrika lainnya, Maroko.

Kepercayaan diri berlebih ditunjukkan Samuel Eto'o saat membeberkan prediksinya perihal duel partai final Piala Dunia 2022 Qatar.

Tak biasa, Samuel Eto'o yang saat ini menjabat sebagai Presiden Federasi Sepak Bola Kamerun tidak hanya menjagokan negaranya masuk ke partai final.

Para pemain Timnas Kamerun. [ISSOUF SANOGO / AFP]
Para pemain Timnas Kamerun. [ISSOUF SANOGO / AFP]

Eks bomber Barcelona dan Inter Milan ini juga menjagokan salah satu negara yang berbasis di Afrika Utara, yakni Maroko.

Baca Juga: Kebugaran Romelu Lukaku Terus Bermasalah Jelang Piala Dunia 2022, Pelatih Belgia Komentari Inter Milan

"Saya melihat bahwa lima timnas Afrika akan melewati fase grup di Piala Dunia 2022. Saya pikir Kamerun akan mengalahkan Maroko di final," koar Eto'o belum lama ini.

Timnas Kamerun sendiri tergabung dalam Grup G Piala Dunia 2022 bersama salah satu calon kuat juara turnamen, Brasil. Ada Serbia dan Swiss juga di grup ini.

Terlepas dari itu, nama Samuel Eto'o mulai diperhitungkan dalam jajaran striker top dunia sejak bermain untuk Barcelona di era Frank Rijkaard.

Eto'o masuk dalam jajaran pemain tersukses asal Afrika, bahkan sukses meraih gelar juara Liga Champions sebanyak tiga kali dengan tiga klub berbeda.

Eto'o pernah membela Real Madrid, Barcelona dan Inter Milan meskipun kariernya bersama El Real terbilang tak segemerlap di tim-tim elite lainnya.

Baca Juga: Tak Anggap Timnas Inggris Kandidat Juara Piala Dunia 2022, Neymar: Tapi Saya Suka Harry Kane

Di level timnas, Eto'o juga meraih kesuksesan bersama Kamerun dengan torehan dua gelar Piala Afrika edisi 2000 dan 2002.

Profil Singkat Samuel Eto'o

Nama Lengkap: Samuel Eto'o Fils
Tanggal Lahir: 10 Maret 1981
Tempat Lahir: Douala, Kamerun
Usia: 41 tahun
Tinggi: 1,80 m
Kewarganegaraan: Kamerun, Spanyol
Posisi: Penyerang Depan - Tengah
Jumlah penampilan / Gol: 118 / 56

Karier Klub

1996 (Kadji Sports - Real Madrid B)
1997 (Real Madrid B - CD Leganes)
1998 (CD Leganes - Real Madrid B)
1998 (Real Madrid B - Real Madrid)
1998 (Real Madrid - Espanyol)
1999 (Espanyol - Real Madrid)
2000 (Real Madrid - RCD Mallorca)
2004 (RCD Mallorca - Barcelona)
2009 (Barcelona - Inter Milan)
2011 (Inter Milan - Anzhi)
2013 (Anzhi - Chelsea)
2014 (Chelea - Everton)
2015 (Everton - Sampdoria)
2015 (Sampdoria - Antalyaspor)
2018 (Antalyaspor - Konyaspor)
2018 (Konyaspor - Qatar FC)
2019 (Qatar FC - Pensiun)

[Eko I]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI