Suara.com - Federasi Kosta Rika membatalkan pertandingan pemanasan Piala Dunia 2022 dengan Timnas Irak. Pertandingan itu akan dilakukan Kamis hari ini.
Pembatalan itu dikarenakan masalah cap paspor di perbatasan antara Kuwait dan Irak.
Delegasi Kosta Rika, yang melakukan perjalanan ke pertandingan pada Rabu malam dengan bus, telah meminta pemerintah Irak untuk tidak mencap paspornya saat memasuki negara tersebut.
Hanya saja otoritas perbatasan setempat tidak menghormati perjanjian tersebut.
Akhirnya Timnas Kosta Rika kembali ke kamp pelatihannya di Kuwait.
"Pertandingan melawan Irak ditangguhkan," kata federasi Kosta Rika dalam sebuah pernyataan.
"Kesepakatan yang dibuat dengan paspor tidak dicap tidak dihormati dan untuk alasan ini diputuskan untuk tidak memasuki Irak dan membatalkan pertandingan."
Laga persahabatan melawan Irak adalah kesempatan terakhir bagi pelatih Luis Fernando Suarez untuk menguji para pemainnya dan memberi kiper bintang Keylor Navas bermain dengan rekan setimnya sejak mereka mengalahkan Selandia Baru dalam pertandingan playoff Piala Dunia pada 14 Juni untuk mengamankan tempat di Qatar.
Kosta Rika akan melakukan perjalanan ke Qatar pada hari Jumat dan memulai pertandingan Piala Dunia pada 23 November melawan Spanyol. Setelah itu Kosta Rika akan melawan Jepang dan Jerman di grup E Piala Dunia 2022.