Liverpool Dijual FSG Tak Ada Pengaruhnya untuk Jurgen Klopp, Akan Tetap Setia Bareng The Reds

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 10 November 2022 | 17:34 WIB
Liverpool Dijual FSG Tak Ada Pengaruhnya untuk Jurgen Klopp, Akan Tetap Setia Bareng The Reds
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, [JUSTIN TALLIS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp menegaskan bahwa dirinya akan tetap setia jadi juru taktik The Reds andaikan nanti klub benar-benar dijual oleh sang owner, Fenway Sports Group (FSG).

Dalam beberapa hari terakhir, FSG sebagai pemilik saham terbesar Liverpool kabarnya siap menjual klub pihak lain. Mereka kini sudah mempersilakan pihak lain membuat tawaran.

Klopp sendiri mengaku sudah mendengar kabar rencana penjualan klub. Akan tetapi, pelatih berpaspor Jerman itu menegaskan bahwa hal tersebut sama sekali tak akan berpengaruh pada posisinya sebagai arsitek Liverpool.

"Saya membaca mereka sedang mencari investor ya. Saya suka itu, ide bagus.  aya punya hubungan yang sangat baik dengan FSG hingga sekarang dan itu takkan berubah, apa pun yang terjadi," ucap Klopp usai membawa Liverpool menang adu penalti lawan Derby County di laga putaran ketiga Piala Liga Inggris, Kamis (10/11/2022).

Baca Juga: Malu-maluin Keok Lawan Tim Pelapis Manchester City, Graham Potter: Chelsea Belum Siap Menangi Trofi

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp. [Ian Kington / AFP]
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp. [Ian Kington / AFP]

"Saya suka cara mereka bekerja, tapi jika ada perubahan pemilik, saya akan tetap berkomitmen dengan klub," sambung eks pelatih Dortmund itu seperti dilansir Tribal Football.

Klopp sendiri baru meneken kontrak baru di Liverpool pada April 2022 lalu. Kesepakatan kontrak baru akan membuat pelatih berkacamata tersebut akan tetap do Anfield hingga musim panas 2026.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI