Profil Sepp Blatter, Eks Presiden FIFA yang Ngaku Salah Tunjuk Qatar Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2022

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 09 November 2022 | 21:00 WIB
Profil Sepp Blatter, Eks Presiden FIFA yang Ngaku Salah Tunjuk Qatar Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2022
Mantan Presiden FIFA, Sepp Blatter. [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Setelah belasan tahun mengabdi bersama induk sepak bola dunia itu, Sepp Blatter kemudian terpilih menjadi Presiden FIFA pada Kongres ke-51 yang berlangsung pada 8 Juni 1998.

Blatter kemudian kembali terpilih untuk mempertahankan jabatan itu pada Kongres FIFA yang berlangsung pada 2002, 2017, 2011, hingga 2015.

Selama masa kepemimpinannya, Blatter sukses membuat FIFA mendulang banyak sekali pendapatan melalui penyelenggaraan Piala Dunia.

Namun, dia juga tak luput dari berbagai skandal karena diduga terlibat dalam kasus-kasus suap dan korupsi dalam proses pemilihan tuan rumah sejumlah ajang yang berada di bawah naungan FIFA.

Per bulan Oktober 2015, Blatter dan sejumlah pejabat tinggi FIFA lainnya mendapatkan skorsing di tengah masa penyelidikan. Lalu, pada Desember di tahun yang sama, Komite Etik FIFA mengambil keputusan tegas.

Mereka mengeluarkan Blatter dari kantor dan melarangnya ambil bagian dalam kegiatan FIFA selama delapan tahun berikutnya. 

Pada 24 Maret 2021, Blatter mendapatkan larangan kedua selama enam tahun dan didenda sebesar CHF 1.000.000 oleh Komite Etik setelah penyelidikan pembayaran bonus besar-besaran.

[Muh Adif Setyawan]

Baca Juga: Bung Towel: FIFA Masih Menimbang-nimbang Kasih Izin PSSI Gelar KLB

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI