Suara.com - Skuad Timnas Brasil untuk Piala Dunia 2022 Qatar bukan hanya diisi oleh pemain sepak bola klub Eropa. Ada juga pemain yang dari skuad klub lokal.
Sebelumnya sebanyak 26 pemain dipanggil Tite memperkuat timnas Brasil untuk berlaga di Piala Dunia 2022 Qatar, tiga di antaranya berasal dari klub lokal setempat.
Sederet nama mayoritas yang dipanggil berkarier di kancah Eropa.
Termasuk Neymar, Ederson Moraes dan satu nama kontroversial, Richarlison.
Namun ada juga pemain sepak bola Brasil ikut skuad Piala Dunia 2022 Qatar dari klub lokal.
Berikut ini daftarnya:
1. Everton Ribeiro (Flamengo)
Namanya sudah tak asing bagi kancah sepak bola Brasil, bahkan delapan tahun yang lalu sosoknya nyaris digaet Manchester United.
Usianya saat ini sudah 33 tahun, namun performa pemain berposisi sebagai gelandang ini masih yang terbaik yang dimiliki Flamengo.
Baca Juga: Timnas Brasil Lebih Pilih Gabriel Jesus dan Gabriel Martinelli Ketimbang Roberto Firmino
Kualitasnya membawa Flamengo tetap bersaing di lima besar klasemen Liga Brasil, dengan persaingan perolehan poin yang sangat ketat.