Suara.com - Hasil drawing Liga Europa 2022-2023 mempertemukan Manchester United vs Barcelona dalam babak playoff 16 besar. Kedua tim punya sejarah pertemuan yang panjang di kompetisi Eropa.
Manchester United vs Barcelona bertemu di playoff 16 besar Liga Europa 2022-2023 menjadi sajian yang menarik sekaligus ironis, terkhusus bagi kedua pendukung klub.
Pasalnya, baik Manchester United maupun Barcelona merupakan dua klub raksasa di masing-masing negaranya, Inggris dan Spanyol.
Kini, dua rakasa itu tengah kehilangan kejayaannya. Barcelona sudah dua musim beruntun tersingkir dari Liga Champions dan harus turun kasta ke Liga Europa termasuk musim ini.
Sementara Manchester United sudah bukan lagi penantang gelar di Liga Inggris sejak ditinggal Sir Alex Ferguson yang pensiun pada 2013 silam.
Musim ini Manchester United langsung bermain di Liga Europa 2022-2023 karena cuma finis keenam dalam klasemen Liga Inggris musim lalu di mana mereka harus menyaksikan rival sekota Man City lagi-lagi mengangkat trofi kejayaan.
Terlepas dari kondisi kedua tim, pertandingan antara Manchester United vs Barcelona tetap seru dan patut untuk disaksikan mengingat sejarah panjang yang melibatkan keduanya.
Menyitat data di laman resmi Manchester United, Selasa (8/11/2022), Setan Merah dan Barcelona sudah 13 kali bertemu di kancah Eropa sejak 1984 di Piala Winners (European Cup Winner's Cup/ECWC).
Sejauh ini, Barcelona masih unggul rekor pertemuan dengan meraih enam kemenangan berbanding tiga untuk Man United di mana empat lainnya berakhir imbang.
Berikut rekor pertemuan Manchester United vs Barcelona
- Barcelona 2-0 Man United (ECWC 1984)
- Man United 3-0 Barcelona (ECWC 1984)
- Man United 2-1 Barcelona (ECWC Final 1991)
- Man United 2-2 Barcelona (UCL 1994)
- Barcelona 4-0 Man United (UCL 1994)
- Man United 3-3 Barcelona (UCL 1998)
- Barcelona 3-3 Man United (UCL 1998)
- Barcelona 0-0 Man United (UCL 2008)
- Man United 1-0 Barcelona (UCL 2008)
- Barcelona 2-0 Man United (UCL Final 2009)
- Barcelona 3-1 Man United (UCL Final 2011)
- Man United 0-1 Barcelona (UCL 2019)
- Barcelona 3-0 Man United (UCL 2019)