3 Pemain Timnas Indonesia yang Punya Lemparan Mematikan, Semuanya Posisi Bek

Arief Apriadi Suara.Com
Sabtu, 05 November 2022 | 14:55 WIB
3 Pemain Timnas Indonesia yang Punya Lemparan Mematikan, Semuanya Posisi Bek
Pratama Arhan coba mempertahankan bola dari gangguan pemain Curacao dalam laga persahabatan FIFA Matchday di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Selasa (27/9/2022) malam WIB. [PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia di era kepemimpinan pelatih Shin Tae-yong memiliki tambahan senjata dalam upaya menciptakan peluang untuk mencetak gol. Hal itu adalah lemparan ke dalam.

Setidaknya terdapat tiga pemain Timnas Indonesia lintas kelompok usia yang memiliki kemampuan lemparan kedalam mumpuni.

Pemain-pemain ini dapat melepar bola dengan jarak yang cukup jauh. Itu menjadi kelebihan tersendiri di mata Shin Tae-yong yang sangat memperhatikan detail dalam penerapan strateginya.

Tak jarang lemparan jarak jauh menjadi pemicu terciptanya gol untuk Timnas Indonesia. Berikut tiga pemain skuad Garuda yang memiliki lemparan ke dalam yang mematikan.

3. Alfeandra Dewangga

Bek timnas Indonesia, Alfeandra Dewangga. [PSSI]
Bek timnas Indonesia, Alfeandra Dewangga. [PSSI]

Alfeandra Dewangga yang saat ini membela PSIS Semarang menjadi salah satu pemain andalan Shin Tae-yong dalam urusan lemparan bola ke dalam di Timnas Indonesia.

Bukan tanpa sebab Shin Tae-yong kerap mempercayakan tugas melempar bola khususnya ketika berada di pertahanan lawan kepada pemain berposisi bek tengah ini.

Alfeandra Dewangga memiliki kemampuan lemparan ke dalam yang sangat mematikan. Dengan tenaga besar, dia mampu melempar bola layaknya umpan tendangan sudut.

Alfeandra Dewangga sempat jadi perbincangan lantaran lemparan mautnya mampu membobol gawang Persib Bandung ketika PSIS Semarang bertandang ke markas Pangeran Biru di Liga 1 2022 lalu.

Baca Juga: Indonesia Ditahan Imbang 0-0 Lawan Moldova di Leg Kedua

Namun, karena tak ada satupun pemain yang menyentuh lemparannya, gol Alfeandra Dewangga dalam pertandingan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api itu tidak disahkan wasit karena bertentangan dengan Laws of The Game.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI