3 Bukti Kejeniusan Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia U-19 Kalahkan Moldova

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 02 November 2022 | 09:13 WIB
3 Bukti Kejeniusan Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia U-19 Kalahkan Moldova
Pelatih Timnas U-19 Shin Tae-yong (kedua kanan) memberikan instruksi saat memimpin latihan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (8/9/2022). Latihan tersebut dalam rangka persiapan untuk menghadapi laga kualifikasi Piala Asia U-20 2023. ANTARA FOTO/Moch Asim/foc.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Gelandang Timnas Indonesia U-20, Robi Darwis (kiri). [Instagram/@robi_darwis24]
Gelandang Timnas Indonesia U-20, Robi Darwis (kiri). [Instagram/@robi_darwis24]

Saat melatih tim nasional kelompok umur maupun senior, Shin Tae-yong tak lepas dari kecermatan untuk memanfaatkan detail-detail kecil dalam skuadnya.

Sama seperti di timnas senior atau U-23, Shin Tae-yong kembali menyertakan seorang pemain belakang dengan kemampuan lemparan jauh mumpuni di Timnas Indonesia U-19.

Dia adalah Robi Darwis, wonderkid milik Persib Bandung. Di laga kontra Moldova U-20, kemampuan lemparan jauhnya terbukti jadi pembeda.

Lemparan Robi Darwis di laga ini sukses melahirkan gol kedua Timnas Indonesia U-19. Bola hasil umpan lemparan jauhnya gagal diantisipasi dengan baik oleh Kiper Moldova Romand Dumenco yang kemudian dimanfaatkan Muhammad Ferarri menjadi gol.

3. Manajemen Mental

Gelandang serang Timnas Indonesia U-19, Marselino Ferdinan tampil dalam laga uji coba kontra Moldova U-20 di Turki, Selasa (1/11/2022) malam WIB. [dok. PSSI]
Gelandang serang Timnas Indonesia U-19, Marselino Ferdinan tampil dalam laga uji coba kontra Moldova U-20 di Turki, Selasa (1/11/2022) malam WIB. [dok. PSSI]

Timnas Indonesia U-19 mampu tampil relatif tenang kendati tertinggal lebih dulu oleh gol cepat Moldova. Hal itu bisa dibilang tak lepas dari manajemen mental pemain yang bagus dari Shin Tae-yong.

Gol ketiga yang dicetak Marselino Ferdinan menjadi bukti bagaimana pemain-pemain Indonesia mampu tampil lepas dalam laga ini.

Marselino melakukan aksi individu untuk kemudian memenangi penalti. Dia mengeksekusi tendangan 12 pas itu dengan sangat baik untuk memastikan kemenangan 3-1 Indonesia U-19 atas Moldova U-20.

Baca Juga: Susunan Pemain Timnas Indonesia U-19 vs Moldova: Hokky Caraka Jadi Tumpuan, Cahya Supriadi Comeback

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI