Suara.com - Shin Tae-yong bukan satu-satunya pelatih beken yang meramaikan persaingan di Piala Asia U-20 2023. Sederet nama pelatih kondang lainnya bakal menjajal strategi pelatih asal Korea Selatan itu di Grup A.
Timnas Indonesia U-19 akan tampil di Piala Asia edisi 2023 yang digelar di Uzbekistan. Timnas Indonesia U-19 tergabung di Grup A Piala Asia U-20 2023, bersama Uzbekistan, Irak dan Suriah.
Adu strategi menjadi kunci untuk babak penyisihan grup, mengingat lawan-lawan yang dihadapi membuat fan Tanah Air optimis skuad Garuda bisa melaju ke babak selanjutnya.
Berikut sejumlah pelatih beken yang akan bersaing dengan Shin Tae-yong di Piala Asia U-20 2023.
Baca Juga: Shin Tae-yong Dikaitkan dengan Timnas Vietnam, Begini Respons PSSI
Farhod Nishonov (Uzbekistan)
Tim tuan rumah tentu menjadi lawan paling diwaspadai, dikomandoi Farhod Nishonov selaku pelatih kepala yang terbilang masih muda, usianya baru 31 tahun.
Meski menjadi pelatih termuda di Piala Asia U-20 2023, Farhod memiliki status cukup mentereng yakni pemain dengan karier lama di Uzbekistan.
Penunjukkannya pun baru dilakukan di awal Juli 2022, catatan bermainnya pun cukup mentereng dengan empat kali kemenangan dalam empat laga terakhir.
Emad Mohammed (Irak)
Baca Juga: Pengambilan Sumpah WNI Sandy Walsh dan Jordi Amat Belum Jelas, Piala AFF Belum Tentu Main
Emad Muhammad berusia 40 tahun dan merupakan pelatih kepala untuk timnas Irak U-20, sosoknya juga merupakan mantan pemain di timnas Irak senior.
Karier melatih Emad dimulai pada 2014, dari klub lokal Al-Zawraa SC dan penunjukkannya sebagai pelatih kepala timnas Irak U-21 juga terbilang baru pada Mei 2021.
Mark Wotte (Suriah)
Mark Wotte merupakan pelatih senior berusia 61 tahun berasal dari Belanda, menjadi lawan paling berat Shin Tae-yong di babak penyisihan grup Piala Asia U-20 2023.
Segudang pengalaman dimiliki Wotte, mulai dari menukangi klub-klub Belanda seperti FC Den Bosch, Utrecht, RKJ Waalwijk dan Willem II.
Bahkan ia pernah menukangi timnas Belanda U-21 di tahun 2000, meskipun penunjukkan Wotte sebagai pelatih timnas Suriah U-20 baru dilakukan pada Agustus 2022.
[Penulis: Eko Isdiyanto]