Profil Blnd Hassan, Pemain Irak Kelahiran Belanda yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia U-19 di Piala Asia U-20 2023

Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 27 Oktober 2022 | 22:39 WIB
Profil Blnd Hassan, Pemain Irak Kelahiran Belanda yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia U-19 di Piala Asia U-20 2023
Pemain Irak U-20 Blnd Hassan. [Twitter Iraq Football]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kepiawaian dan ketajaman Hassan membuatnya langsung promosi ke tim U-21 Graafschap pada musim 2021/22. Dia langsung mendapat tempat reguler di tim ini.

Selama musim 2021/22 saja, dia bermain 12 kali di kompetisi U-21 Liga Belanda dengan mencatatkan 5 gol. Kemampuan Hassan memang berbahaya karena dia bisa bermain di berbagai posisi di lini depan, mulai dari gelandang serang, winger, hingga penyerang.

Di musim 2022/23 ini, Blnd Hassan sudah mencatatkan 5 pertandingan dengan Graafschap U-21 di Liga Belanda U-21 dan mengemas 2 gol.

Di level tim nasional, Blnd Hassan sudah melakoni debut dengan Irak U-20 pada Juli 2021 saat usianya masih 17 tahun 10 bulan.

Total dia sudah melakoni 4 pertandingan dengan Irak U-20 dan membukukan 2 gol. Blnd Hassan besar kemungkinan bakal menjadi andalan Emad Mohammed di lini depan Irak U-20 pada Piala Asia U-20 2023 mendatang.

[Penulis: Aditia Rizki]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI