Hadapi Uzbekistan, Irak dan Suriah di Grup A, PSSI Yakin Timnas Indonesia U-19 Lolos ke Fase Gugur Piala Asia U-20 2023

Rabu, 26 Oktober 2022 | 17:06 WIB
Hadapi Uzbekistan, Irak dan Suriah di Grup A, PSSI Yakin Timnas Indonesia U-19 Lolos ke Fase Gugur Piala Asia U-20 2023
Timnas Indonesia U-20 menjalani latihan perdana di Turki pada Minggu (16/10/2022). [Dok. PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia U-19 tergabung di Grup A Piala Asia U-20 2023. Berdasarkan hasil drawing yang dilakukan AFC, Timnas Indonesia satu grup dengan tuan rumah Uzbekistan, Irak dan Suriah.

Piala Asia U-20 2023 dijadwalkan berlangsung pada 1-18 Maret 2023. Sebanyak 16 negara dipastikan berpartisipasi dan akan dibagi menjadi empat grup yang masing-masing diisi oleh empat tim.

Mantan pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri. (pssi.org)
Mantan pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri. (pssi.org)

Tergabung dengan Uzbekistan, Irak dan Suriah, Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri buka suara. Indra berharap tim arahan Shin Tae-yong bisa melalui fase grup dengan baik.

"Bismillah dengan hasil drawing hari ini. Semoga di fase grup ini bisa menjadi kesempatan yang baik untuk menambah pengalaman bertanding para pemain sebelum menuju Piala Dunia U-20 2023," kata Indra dilansir dari laman PSSI, Rabu (26/10/2022).

Baca Juga: Batal, NET TV Urung Siarkan Pertandingan Timnas Indonesia U-20 Lawan Turki

Lebih jauh, Indra berharap dukungan dari seluruh pecinta sepakbola Tanah Air untuk Marselino Ferdinan dan kawan-kawan. Ia yakin Garuda Nusantara mampu lolos dari Grup A.

"Kita harus sama-sama yakin timnas bisa lolos grup, sama seperti pencapaian tim U-20 Indonesia tahun 2018 lalu," pungkasnya.

Piala Asia U-20 2023 juga menjadi babak Kualifikasi buat tampil di Piala Dunia U-20 2023. Indonesia otomatis sudah lolos karena menjadi tuan rumah di Piala Dunia U-20.

Berikut hasil lengkap undian Piala Asia U-20 2023:

Grup A: Uzbekistan, Indonesia, Irak, Suriah
Grup B: Korea Selatan, Tajikistan, Jordan, Oman
Grup C: Qatar, Australia, Vietnam, Iran
Grup D: Arab Saudi, Jepang, China, Kirgizstan

Baca Juga: Ramai Desakan KLB PSSI, Begini Sikap RANS Nusantara FC

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI