GOAT! Lionel Messi Sah Jadi Pemain dengan Kombinasi Gol - Assist Terbanyak Sepanjang Masa, Lewati Rekor Pele

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 26 Oktober 2022 | 16:57 WIB
GOAT! Lionel Messi Sah Jadi Pemain dengan Kombinasi Gol - Assist Terbanyak Sepanjang Masa, Lewati Rekor Pele
Penyerang PSG, Lionel Messi (kanan) tampil pada laga Champions League kontra Maccabi Haifa di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis, Rabu (26/10/2022) dini hari WIB. [Anne-Christine POUJOULAT / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Usianya memang hanyalah sekadar angka bagi seorang Lionel Messi. Di usia 35 tahun, penyerang Argentina berjuluk La Pulga ini justru kian menjadi-jadi. Teranyar, Messi melewati rekor legenda Brasil Pele sebagai pemain dengan jumlah kombinasi gol dan assist terbanyak sepanjang masa!

Messi tampil beringas saat Paris Saint-Germain (PSG) melibas Maccabi Haifa dalam laga lanjutan Grup H Champions League, Rabu (26/10/2022) dini hari WIB tadi. Eks penyerang Barcelona itu mengemas dua gol dan dua assist dalam kemenangan tim raksasa Prancis tersebut di Stadion Parc des Princes.

Secara total di musim 2022/2023 ini, Messi pun telah membukukan 11 gol dan 12 assist dari 16 pertandingan lintas ajang. Sebuah pencapaian yang  fenomenal tentunya bagi La Pulga di usia senjanya.

Pemain depan Paris Saint-Germain asal Brasil Neymar (kanan) melakukan selebrasi dengan Lionel Messi setelah mencetak gol ketiga timnya selama matchday kelima Grup H Champions League 2022-2023 antara PSG vs Maccabi Haifa FC di Stadion Parc des Princes di Paris pada 25 Oktober 2022.Geoffroy VAN DER HASSELT / AFP.
Pemain depan PSG, Lionel Messi (kiri) merayakan gol ke gawang Maccabi Haifa bersama Neymar pada laga Champions League di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis. [Geoffroy VAN DER HASSELT / AFP]

Seperti dilansir Daiy Post, Rabu, Messi pun sah mencatatkan rekor dunia. Pengoleksi 7 gelar Ballon d'Or itu kini telah menorehkan 1127 gol dan assist sepanjang karier sepakbolanya.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ketar-ketir, Lionel Messi Pepet Rekor Golnya di Champions League

Messi mengalahkan rekor Pele yang sebelumnya tercatat sebagai pemain dengan kontribusi gol paling terbanyak di sepanjang sejarah sepak bola, yakni total 1126 kontribusi gol dan assist.

Meski demikian, jika bicara hanya gol, total gol Messi memang masih kalah dibanding Cristiano Ronaldo, yang berusia dua tahun lebih tua.

Messi kini total mencetak 787 gol dalam karier panjangnya di level klub maupun internasional, sementara Ronaldo adalah raja gol dalam sejarah sepak bola dengan koleksi 817 gol.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI