Jadwal Drawing Piala Asia U-20 2023 Hari Ini: Indonesia Hindari Jepang dan Australia, tapi Bisa Jumpa Vietnam

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 26 Oktober 2022 | 10:08 WIB
Jadwal Drawing Piala Asia U-20 2023 Hari Ini: Indonesia Hindari Jepang dan Australia, tapi Bisa Jumpa Vietnam
Para pemain Timnas Indonesia U-20 melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Vietnam pada pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 Grup F di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (18/9/2022). [ANTARA FOTO/Moch Asim]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut jadwal drawing Piala Asia U-20 2023 yang akan berlangsung hari ini, Rabu (26/10/2022). Proses penentuan pembagian grup itu akan bergulir di Tashkent, Uzbekistan hari ini mulai pukul 14.00 WIB.

Sebanyak 16 negara sudah dipastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023. Uzbekistan lolos sebagai tuan rumah, sementara 15 lainnya tiba dari babak kualifikasi.

Adapun 15 tim yang lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 dengan status juara grup (10 tim) dan lima runner-up terbaik.

Tim-tim yang lolos dari babak kualifikasi sebagai juara grup adalah Arab Saudi, Qatar, Jepang, Yordania, Korea Selatan, Indonesia, Oman, Australia, Tajikistan dan Iran.

Baca Juga: 5 Striker Berdarah Indonesia yang Berkarier di Eropa, Dua di Antaranya Pernah Didekati PSSI

Sementara tim yang lolos dari jalur lima runner-up terbaik adalah Vietnam, Kirgizstan, China, Iraq dan Suriah.

Pesepakbola Timnas Indonesia U-20, Marselino Ferdinan (kiri) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang tim Vietnam pada pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 Grup F di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (18/9/2022). [ANTARA FOTO/Moch Asim]
Pesepakbola Timnas Indonesia U-20, Marselino Ferdinan (kiri) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang tim Vietnam pada pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 Grup F di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (18/9/2022). [ANTARA FOTO/Moch Asim]

Di putaran final, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) telah membaki ke-16 negara ke dalam empat pot sesuai hasil yang mereka raih dari edisi Piala Asia U-19 tahun 2018.

Pot 1 dihuni oleh tuan rumah Uzbekistan, Arab Saudi (juara Piala Asia U-19 2018), Korea Selatan (runner-up Piala Asia U-19 2018) dan Qatar (semifinalis Piala Asia U-19 2018).

Sementara Pot 2 diisi tim-tim yang berhasil melangkah ke semifinal dan perempat final Piala Asia U-19 2018. Mereka adalah Jepang (semifinalis) dan tiga perempatfinalis Australia, Indonesia dan Tajikistan.

Sementara Pot 3 diisi Yordania, China, Irak dan Vietnam dan Pot 4 beturut-turut ditempati Iran, Oman, Suriah dan Kirgizstan.

Baca Juga: Menilik Garis Keturunan Ivar Jenner, Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia U-20

Situasi itu membuat Marselino Ferdinan dan kawan-kawan tentu mendapatkan keuntungan tersendiri karena sukses menembus pot kedua pada drawing Piala Asia U-20 2023.

Artinya, Timnas Indonesia U-20 tidak akan satu grup bersama Jepang, Australia dan Tajikistan. Meski demikian, mereka masih berpotensi bertemu tim-tim kuat termasuk Vietnam dari Pot 3.

Selain Vietnam, ada juga ancaman dari Korea Selatan (Pot 1), Iraq (Pot 3) maupun Iran (Pot 4) yang berpotensi Indonesia masuk grup negara di Piala AFF U-20 2023.

Piala Asia U-20 2023 dijadwalkan berlangsung mulai 1-18 Maret 2023 di Uzbekistan.

Berikut Jadwal Drawing Piala Asia U-20 2023:

Waktu: Rabu (26/10/2022) pukul 14.00 WIB
Tempat: Tashkent, Uzbekistan

Pembagian Pot Drawing Piala Asia U-20 2023

  • Pot 1
    Uzbekistan
    Arab Saudi
    Korea Selatan
    Qatar
  • Pot 2
    Jepang
    Tajikistan
    Australia
    Timnas Indonesia U-20
  • Pot 3
    Yordania
    China
    Irak
    Vietnam
  • Pot 4
    Iran
    Oman
    Suriah
    Kirgizstan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI