Suara.com - Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois merasa geram Los Blancos harus menelan kekalahan perdana musim ini usai takluk di markas RB Leipzig, Rabu (26/10/2022).
Thibaut Courtois mengritik penampilan para penggawa Real Madrid yang dia nilai seperti tertidur dalam kekalahan 2-3 dalam matchday kelima Grup F Champions League 2022-2023 itu.
RB Leipzig bahkan unggul dua gol lebih dulu lewat Josko Gvardiol pada menit ke-13 dan Christopher Nkunku lima menit berselang, sebelum Vinicius Junior memperkecil ketertinggalan jelang babak pertama berakhir.
Pasca jeda, RB Leipzig mampu unggul 3-1 lewat aksi Timo Werner pada menit ke-81. Los Blancos yang pantang menyerah kemudian cuma mampu memperkecil ketertinggalan setelah Rodrygo mencetak gol penalti pada menit 90+4.
Baca Juga: Daftar Tim Lolos ke 16 Besar Champions League 2022-2023: Sudah 9, Chelsea, Dortmund, PSG Terbaru
“Hari ini kami sama sekali tidak bagus dan saya pikir kami kekurangan banyak hal, banyak intensitas," kata Thibaut Courtois dikutip dari Football Espana, Rabu (26/10/2022).
"Kami bermain [seperti] tertidur, tanpa intensitas dan tanpa agresi."
Courtois kepada Movistar+ menilai para penggawa Real Madrid mengalami kekelahan hingga harus membiarkan timnya menelan kekalahan perdana musim ini.
Meski demikian, dia tetap tak bisa menerima buruknya penampilan tim yang bahkan harus kebobolan dua gol dari tendangan sudut.
“Jika seseorang lelah dan tidak bisa memberi lagi, maka mereka tidak bisa memberi lagi, tetapi sebagai penjaga gawang saya perhatikan bahwa kami telah kehilangan banyak duel dan itu tidak mungkin," kata Courtois.
"Tidak mungkin mereka mencetak dua gol dari dua tendangan sudut dan itu adalah sesuatu yang perlu kami tingkatkan."
"Pelatih sudah memperingatkan kami dan saya takut akan hal itu, kami tidak dalam pertandingan, kami kalah dalam duel dan itu karena kurangnya intensitas," tambahnya.
Bagi Real Madrid, hasil ini tak mengubah status mereka yang sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar sejak matchday keempat.
Namun, Los Blancos yang menduduki puncak klasemen dengan 10 poin kini harus ekstra waspada karena cuma terpaut satu angka dengan RB Leipzig. Laga terakhir kontra Celtic akan krusial untuk memastikan mereka finis sebagai juara grup.